5 Permainan Anti Bosan untuk Mengisi Liburan Tahun Baru Imlek di Rumah Saja

Ilustrasi: permainan monopoli bisa untuk mengisi Liburan Tahun Baru Imlek di rumah saja. (Ylnite/Pixabay)

HALOJABAR.COM — Tahun Baru Imlek di manfaat oleh masyarakat untuk berlibur ke berbagai destinasi wisata.

Namun, tidak sedikit juga yang menghabiskan liburan Tahun Baru Imlek berdiam diribdi rumah.

Hal ini biasanya bagi orang-orang yang males keluar rumah karena jakanan akan macet.

Untuk mengobati rasa jenuh, bisa mengisi liburan dengan bermain game bersama keluarga di rumah.

Seperti dirangkum dari PMJ NEWS Jumat 20 Januari 2023, berikut sejumlah permainan seru yang bisa dilakukan bersama anggota keluarga maupun sahabat sambil menunggu pergantian tahun.

1. Scrabble

Scrabble adalah permainan papan dan permainan menyusun kata yang dimainkan 2 atau 4 orang yang mengumpulkan poin berdasarkan nilai kata yang dibentuk dari keping huruf di atas papan permainan berkotak-kotak (15 kolom dan 15 baris).

Biji permainan berupa keping berbentuk bujur sangkar yang bertuliskan huruf pada salah satu sisi. Pemain mengambil hingga sebanyak tujuh buah keping huruf dari kantong, dan berusaha menyusun kata secara mendatar atau menurun seperti teka-teki silang.

2. Pie Face

Kalau kamu bermain ini, bersiap untuk kotor-kotoran dan tertawa bersama. Para pemainnya akan bergiliran untuk memutar tuas sambil meletakkan wajah di lubang yang disediakan dengan jumlah putaran yang berbeda-beda.

Kalian tidak akan tahu pada putaran ke berapa tongkat berisikan whipped cream akan terangkat. Bila kamu kurang beruntung, ketika giliran kamu memutar tuas siap-siap bagian tongkat akan terangkat dan melemparkan whipped cream ke wajah kamu!

3. Monopoly

Permainan ini memang tidak lekang oleh waktu, bahkan dari zaman orang tua kamu kecil mereka sudah memainkan ini. Monopoly memang salah satu board game seru yang bisa kamu mainkan ramai-ramai, dan tidak pernah kehilangan penggemar.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News