Wisata  

Cocok untuk Healing, Ini Rekomendasi Tempat Wisata di Purwakarta

Tempat wisata di Purwakarta (Unsplash/Taufik Imam)

HALOJABAR.COM- Setiap daerah di Indonesia, menyimpan pesona alam yang indah dan menakjubkan. Salah satunya adalah Jawa Barat. Jawa Barat terkenal dengan banyaknya tempat wisata yang wajib untuk dikunjungi.

Kabupaten Purwakarta, termasuk ke dalam Provinsi Jawa Barat. Secara geografis, Purwakarta sendiri dikelilingi oleh pegunungan, perbukitan serta danau. Maka jangan heran jika banyak sekali tempat wisata di Purwakarta.

Beberapa tempat wisata di Purwakarta ini, sangat cocok untuk healing Anda bersama keluarga. Kira-kira dimana saja tempat wisata di Purwakarta? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Tempat Wisata di Purwakarta

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa rekomendasi tempat wisata di Purwakarta yang wajib Anda kunjungi.

1. Taman Air Mancur Sri Baduga

Mungkin sebagian besar dari Anda sudah tidak asing lagi dengan tempat yang satu ini. Taman Air Mancur Sribaduga ini, merupakan salah satu icon Purwakarta. Tempat ini termasuk ke dalam air mancur terbesar di Indonesia.

Taman Air Mancur Sribaduga ini, diresmikan pada tanggal 27 Desember 2014. Di tempat ini, Anda akan disuguhkan dengan keindahan atraksi air yang menari-nari serta dihiasi dengan lampu yang warna-warni.

Selain itu, di taman ini juga Anda dapat menikmati kuliner khas Purwakarta sambil bersantai di area tamannya. Akses untuk menuju taman ini pun sangat mudah. Karena lokasinya berada di tengah-tengah Purwakarta.

Lebih tepatnya, Taman Air Mancur Sribaduga ini berada di di sebelah kanan Pendopo Kabupaten Purwakarta.

Alamat: Jalan K.K. Singawinata No. 73, Nagari Kidul, Kec. Purwakarta, Kab. Purwakarta, Jawa Barat.

2. Waduk Jatiluhur

Sejak dulu, Purwakarta sangat terkenal dengan Waduk Jatiluhurnya. Jatiluhur sendiri termasuk ke dalam salah satu waduk terbesar di Asia Tenggara.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News