Mulai 1 Juni 2023, Seluruh KA Eksekutif Akan Berhenti di Stasiun Ciamis

cara ubah jadwal kereta api online
Ilustrasi - kereta api (Ig@fathur_transportasi)

HALOJABAR.COM – Kabar gembira datang disampaikan PT Kereta Api Indonesia (KAI), khususnya untuk warga Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Di mana mulai 1 Juni 2023 mendatang, PT KAI akan memberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api atau Gapeka 2023 menggantikan Gapeka 2021 yang sebelumnya digunakan.

Dengan diberlakukannya Gapeka yang baru terdapat percepatan waktu tempuh KA, di antaranya efisiensi 335 menit pada KA Argo, 405 menit pada KA Eksekutif, 1.433 menit pada KA Eksekutif Campuran, dan 554 menit pada KA Ekonomi.

Kabar baiknya bagi warga Ciamis, adalah momen pertama kali seperti KA Argo Wilis yang akan berhenti atau transit di Stasiun Ciamis. Dengan begitu seluruh layanan perjalanan KA dari berbagai kelas semua akan berhenti naik dan turun penumpang di Stasiun Ciamis.

Humas PT KAI Mahendro, menjelaskan pada Gapeka 2023 terdapat penambahan jumlah perjalanan kereta api. Pada KA penumpang, bertambah 48 Perjalanan dari 605 KA menjadi 653 KA. Adapun untuk KA barang, bertambah 6 KA dari 322KA menjadi 328 KA.

Mahendro juga menjelaskan penambahan jumlah perjalanan kereta api ini tidak terlepas dari peningkatan prasarana yang telah dilakukan PT KAI seperti pengoperasian jalur ganda lintas di Gedebage-Haurpugur, pengoperasian double-double track (DDT), peningkatan kecepatan prasarana di berbagai lintas hingga 12 km/jam serta pengoperasian BH 1120 (Jembatan Glagah) lintas Bumiayu-Linggapura.

Mahendro menghimbau kepada pelanggan PT KAI khususnya di Kabupaten Ciamis dengan keberangkatan 1 Juni 2023 dan seterusnya, untuk memperhatikan kembali jadwal yang tertera pada tiket, agar tidak tertinggal keretanya karena sudah berlaku Gapeka 2023.

Sementara itu Kadis pariwisata Kabupaten Ciamis Budi Kurnia menyambut gembira perubahan jadwal kreta api Gapeka 2023 ini, dimana semua KA ekonomi dan KA eksekutif akan berhenti di Ciamis.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News