Negara dengan Jumlah Penduduk Paling Sedikit di Dunia

Msayarakat sedang berkumpul (Unsplash/Hazwan Hashim)

HALOJABAR.COM- Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pengertian negara adalah Organisasi dalam suatu wilayah yang mempunyai kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati oleh rakyat.

Jika dilihat dari definisi tersebut bahwa unsur utama suatu Negara adalah memiliki wilayah, memiliki pemerintahan yang berdaulat (sah) dan memiliki rakyat.

Secara umum, tidak ada aturan mengenai batasan jumlah rakyat atau penduduk pada suatu Negara. Meski demikian, ternyata ada beberapa negara yang memiliki jumlah penduduk yang sangat sedikit.

Berikut ini beberapa negara dengan jumla penduduk paling sedikit di dunia.

Negara dengan Jumlah Penduduk Paling Sedikit di Dunia

Selain memiliki luas wilayah kecil, ternyata negara Vatikan memiliki jumla penduduk yang sangat sedikit. Melansir dari laman ilmupengetauanumum.com, jumlah Penduduk Vatikan hanya sekitar 1.000 jiwa.

Selanjutnya negara yang memiliki penduduk yang sedikit adalah Nauru. Negara ini terletak di samudera pasifik dengan jumlah penduduknya hanya sebanyak 11.000 jiwa.
Sedangkan di urutan ketiga adalah Tuvalu yang juga merupakan negara pulau yang berada di Samudera Pasifik, Tuvalu hanya memiliki penduduk sebanyak 11.342 jiwa.

Berikut ini rincian lengkapnya.

1. Vatikan

Ibukota : Vatican City
Jumlah Penduduk : 1.000 jiwa (2019)
Pertumbuhan penduduk : 0%
Luas wilayah : 0.44 km2
Lokasi : Benua Eropa

2. Nauru

Ibukota : Nauru
Jumlah Penduduk : 11.000 jiwa (2019)
Pertumbuhan penduduk : 0,46%
Luas wilayah : 21 km2
Lokasi : Oseania

3. Tuvalu

Ibukota : Funafuti
Jumlah Penduduk : 11.342 jiwa (2020)
Pertumbuhan Penduduk : 0,87%
Luas wilayah : 26 km2
Lokasi :Oseania

4. Palau

Ibukota : Melekeok
Jumlah Penduduk : 21.685 jiwa (2020)
Pertumbuhan Penduduk : 0,39%
Luas wilayah : 459 km2
Lokasi :Oseania

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News