Seleb  

Profil Alam “Mbah Dukun” Sang Legenda Dangdut Metal

Profil Alam "Mbah Dukun" Sang Legenda Dangdut Metal
Profil Alam "Mbah Dukun" Sang Legenda Dangdut Metal. (RCTI+)

HALOJABAR.COM – Profil Alam “Mbah Dukun” Sang Legenda Dangdut Metal

Ari Lian Akaira Malam atau yang lebih dikenal dengan nama Alam ‘Mbah Dukun’ merupakan seorang penyanyi dangdut metal kelahiran Tasikmalaya, Jawa Barat. Alam lahir pada 11 Mei 1981, yang berarti kini ia berumur 40 tahun. Agama yang Alam anut adalah agama Islam.

Seperti nama panggungnya, Alam ‘Mbah Dukun”, Alam dikenal setelah ia merilis lagu dangdut “Mbah Dukun”. Musik dangdutnya yang sedikit rock atau metal, menjadi ciri khas dari Alam.

Sobat Halo, pasti kamu sudah tak asing lagi dengan penyanyi dangdut ini

Awal karier dari Alam sendiri adalah pada saat dia merilis lagu perdananya pada tahun 2002 lalu. Lagu tersebut adalah “Mbah Dukun”.

Lagu Mbah Dukun menjadi populer dan sukses menghantarkan Alam mendapatkan beberapa penghargaan loh Tribuners.

Tak hanya lagunya yang unik, aksi panggung dari Alam pun juga unik loh.

Di penampilannya tersebut, Alam menggabungkan tari ‘Moon Walk’ Michael Jackson dengan tari tradisional Jawa Barat, Jaipong.

Baca juga: Profil Rhoma Irama, Raja Dangdut Asal Tasikmalaya dengan Sederet Penghargaan Bergengsi

Tak hanya itu, terinspirasi dari Michael Jackson, Alam pun berdandan layaknya King of Pop tersebut.

Lewat lagu “Mbah Dukun”, Alam berhasil menyabet beberapa penghargaan.

Diantaranya adalah Anugerah Dangdut TPI 2002 kategori Penyanyi Dangdut Pendatang Baru Pria Terbaik, serta Anugerah Musik Indonesia 2002 kategori Penyanyi Pendatang Baru Terbaik dan Penyanyi Solo Pria Dangdut Terbaik.

Nah, Alam pun ternyata mengikuti jejak karier sang kakak yang sudah terlebih dahulu terjun ke dunia musik, khususnya dangdut, ia adalah Vety Vera.

Diskografi

Mbah Dukun (2002)

The King of Metal Dangdut (2011)

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News