Wisata  

Rute Menuju Gunung Halimun Sang Mutiara Hijau Pulau Jawa

Rute Menuju Gunung Halimun Sang Mutiara Hijau Pulau Jawa
Rute Menuju Gunung Halimun Sang Mutiara Hijau Pulau Jawa.

HALOJABAR.COM – Berikut adalah Rute Menuju Gunung Halimun Sang Mutiara Hijau Pulau Jawa, yuk baca artikelnya.

Sukabumi merupakan kota yang membentang di pesisir Barat Daya dan Selatan Provinsi Jawa Barat. Kota ini memiliki banyak potensi destinasi wisata yang dapat membuat Sobat Halo betah berlama-lama dibuatnya.

Struktur daerahnya terbilang sangat beragam, mulai dari dataran tinggi, pegunungan, hingga pantai-pantai indah, menjadikan Sukabumi sebagai salah satu pilihan destinasi liburan akhir pekan yang tepat, terutama di kawasan destinasi Pelabuhan Ratu.

Sebenarnya Sukabumi jauh lebih luas cakupannya daripada sekadar Pantai Pelabuhan Ratu. Jika sahabat 18news ingin mencari destinasi seru lainnya di Sukabumi selain Pelabuhan Ratu, maka kami akan suguhkan 10 destinasi rekomendasi selain Pelabuhan Ratu.

Rute Menuju Sukabumi

Jika berangkat dari Jakarta, Sukabumi dapat ditempuh dengan berkendara selama 35 jam. Ikutilah petunjuk arah ke Sukabumi setelah melintasi Jalan Tol Jagorawi dan keluar dari Gerbang Tol Ciawi. Pilihan lainnya, yaitu dengan menggunakan kereta api. Sobat Halo dapat menggunakan Commuter Line menuju Stasiun Bogor, dilanjut dengan menyeberang jalan ke Stasiun Paledang dan berganti kereta api menuju Sukabumi. Sedangkan dari Bandung, naiklah bus rute Bandung-Sukabumi dari Terminal Leuwi Panjang, dengan waktu tempuh selama 3 jam.

Gunung Halimun

Gunung Halimun merupakan “mutiara hijau” yang menghiasi Pulau Jawa. Julukan yang disematkan, karena kerindangan hutan dan keindahan alam yang ada di sana. Sahabat bisa menyewa jeep tour untuk menjelajah pelosok Gunung Halimun.

Kawasan suaka alam berhias kabut senja, hamparan kebun teh yang indah, sawah terasering, dan sensasi berkendara di tanjakan berbatu dan menerobos sungai merupakan daya tarik yang dimiliki jeep adventure di Gunung Halimun.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News