Wisata  

Update Harga Tiket Masuk Lembang Park and Zoo

lembang park and zoo
Ilustrasi - Petugas (pawang) saat melatih burung Elang di Lembang park and Zoo. (Foto/Ig@lembang_parkzoo)

Halo Jabar – Wargi sudah tahu update harga tiket masuk keLembang Park and Zoo?  Berikut adalah harga tiket masuk Lembang Park and Zoo.

Bandung memang kota wisata tak sedikit kuliner yang bisa wargi temukan saat berlibur ke Kota Kembang. Yuk lirik Bandung bagian Barat, di sana terdapat destinasi wisata yang sedang ramai pengunjung lho. Bukan temnpat makan ataupun tempat bersejarah, melainkan kebun binatang.

Lembang Park and Zoo

Namanya adalah Lembang Park and Zoo. Meskipun masuk ke dalam daftar wisata baru, Lembang Park and Zoo langsung populer bagi banyak wisatawan lokal dan dari daerah lainnya seperti Jakarta. Maklum, konsep Lembang Park and Zoo memang unik out of the box tidak seperti kebun binatang biasa pada umumnya.

Aktivitas di Lembang Park and Zoo

Lembang Park and Zoo memiliki konsep taman wisata yang luas dengan kebun binatang. Jadi wargi tidak hanya melihat binatang saja, tetapi beraktivitas santai dengan berbagai fasilitas yang tersedia di Lembang Park and Zoo.

Lembang Park and Zoo juga menyediakan banyak restoran dan kafe yang istimewa, karena sambil makan wargi bisa melihat berbagai satwa di balik dinding kaca.

Ada juga Neko Cat Cafe yang merupakan kafe di mana kamu juga bisa bermain dengan banyak kucing lucu dan terawat yang dipelihara di sini!

Fasilitas di Lembang Park and Zoo

Lembang Park and Zoo juga memiliki tempat bermain untuk anak-anak, seperti Kereta Mini, Playground outdoorStoryland yang punya banyak wahana seru, hingga sekolah riding untuk anak.

Tentu wargi juga bisa melihat berbagai satwa secara langsung, misalnya Harimau, Alpaca, Burung Merak, Beruang Madu, Binturong, Meerkat, Tenggalung, hingga Lutung Budeng.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News