Hasil Pertandingan Indonesia vs Filipina: Kandaskan The Azkals 2-0, Tim Garuda Lolos ke Putaran Ketiga

Pemain naturalisasi Timnas Indonesia (Dok. PSSI)

HALOJABAR.COM Berikut hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Selasa 11 Juni 2024, malam tadi.

Skuat Garuda berhasil meraih kemenangan atas The Azkals dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Indonesia dicatatkan oleh Thom Haye (32′) dan Rizky Ridho (56′).

Dengan hasil kemenangan atas Filipina tersebut, membuat Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, sebagai runner up Grup F. Sementara itu, The Azkals gagal melaju ke babak selanjutnya karena berada di posisi juru kunci Grup F.

Jalan Pertandingan

Skuat Garuda langsung tancap gas usai wasit asal Uzbekistan, Rustam Lutfullin meniup peluit pertandingan dimulai. Sejak awal pertandingan, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan langsung mengurung pertahanan The Azkals.

Menjalani debut bersama timnas, Calvin Verdonk tampil impresif dengan memberikan beberapa umpan. Namun dari beberapa peluang yang diciptakan skuat Indonesia masih belum menemui sasaran.

Indonesia unggul lebih dulu atas Filipina pada menit ke-32. Berawal dari skema counter attack, Thom Haye melepaskan tendangan dari luar kotak penalti.

Sepakan keras Thom Haye tidak mampu dihalau oleh penjaga gawang Filipina, Kevin Ray Mendoza. Gol Thom Haye tersebut membuat Indonesia unggul 1-0 atas Filipina.

Dipenghujung babak pertama, Indonesia hampir saja menggandakan keunggulan. Pada menit ke-43, Ragnar Oratmangoen melepaskan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti.

Namun sayang, sepakan keras Oratmangoen masih berada di atas mistar gawang Kevin Mendoza. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Keluar dari kamar ganti, skuat The Azkals mengambil inisiatif serangan untuk mengejar ketertinggalan. Namun dari beberapa peluang yang tercipta masih belum bisa menggetarkan gawang Ernando Ari.

Skuat Garuda justru mampu menggandakan keunggulan di menit ke-56. Berawal dari tendangan bebas, Nathan Tjoe-A-On melepaskan umpan ke dalam kotak penalti.

Umpan dari Nathan tersebut berhasil dituntaskan oleh Rizky Ridho menjadi gol, lewat sundulannya. Indonesia pun unggul 2-0 atas Filipina.

Pertandingan sempat dihentikan di menit-menit akhir laga. Sempat terjadi insiden tabrakan yang melibatkan Ernando Ari dengan Adrian Ugelvik.

Adrian Ugelvik harus diberi perawatan serius usai terjatuh dengan posisi kepala lebih dulu, setelah melakukan duel udara dengan Ernando Ari.

Sempat diberi perawatan, Adrian pun ditarik keluar dengan menggunakan ambulan. Pelatih Filipina, Tom Saintfiet memasukkan Christian Rontini untuk menggantikan Adrian.

Hingga wasit Rustam Lutfullin meniup peluit panjang tanda akhir pertandingan, skor 2-0 untuk kemenangan Indonesia tidak berubah. Indonesia pun berhak melaju ke babak selanjutnya bersama Irak.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News