Ini 3 Game Olahraga Virtual yang Dapat Membakar Kalori

2. Pokemon Go

Pokemon Go termasuk salah satu permainan ponsel yang memaksa pemainnya untuk terus bergerak di luar ruangan. Kamu perlu terus berjalan mengitar untuk mendapatkan karakter Pokemon baru agar dapat meningkatkan kemampuan bertarung. Permainan yang dikembangkan oleh Niantic ini menggunakan metode AR yang dapat menyesuaikan dunia nyata melalui ponsel.

Meskipun bukan game olahraga virtual sepenuhnya, kamu perlu terus menjelajah tempat baru agar pokemon yang kamu miliki beragam. Bukan hanya untuk menangkap Pokemon, kamu juga dapat bertarung dengan orang lain untuk memperebutkan tempat yang disebut dengan “Gym”. Berita baiknya adalah permainan ini gratis dan dapat dimainkan semua jenis smartphone.

3. Wii Sports

Wii Sports termasuk game olahraga virtual yang namanya terbilang sudah banyak orang kenal. Permainan ini menawarkan lima jenis olahraga untuk dimainkan, seperti baseball, bowling, tenis, golf, dan tinju. Sebelum itu, kamu perlu memiliki perangkat Nintendo Wii yang memiliki remote khusus.

Remote pada perangkat tersebut dapat membuat kamu mampu menirukan gerakan yang akan dilakukan sehingga benar-benar seperti sedang berolahraga. Kamu juga bisa memilih mode latihan atau kebugaran untuk memantau progres kesehatan. Sisi yang menyenangkannya adalah kamu bisa bersaing dengan teman tanpa perlu bertatap muka.

Itulah beberapa game olahraga virtual yang dapat kamu manfaatkan untuk membakar kalori namun sedang malas untuk keluar rumah.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News