Jorge Martin Ancam Hengkang dari Ducati, Ini Penyebabnya

jorge martin ducati
Jorge Martin. (Instagram/@89jorgemartin)

HALOJABAR.COM – Jorge Martin memberikan ultimatum kepada Ducati, jika dia tidak mendapatkan tempat di tim pabrikan, dia akan mencari peluang di tim lain. Martin percaya banyak tim yang akan tertarik menggunakan jasanya.

Menurut laporan Motorsport, kontrak Enea Bastianini dengan tim pabrikan Ducati akan berakhir di akhir musim ini. Kursi yang akan ditinggalkan Bastianini menjadi incaran beberapa pebalap dari tim satelit, termasuk Jorge Martin dan Marc Marquez.

Meskipun para petinggi Ducati belum membuat keputusan resmi mengenai rekan setim Francesco Bagnaia untuk musim depan, Martin yakin bahwa tim tersebut sudah memiliki pilihan.

BACA JUGA: Bingung Pilih Rekan Setim Pecco Bagnaia, Ducati: Marquez atau Jorge?

Jorge Martin memperingatkan bahwa jika Ducati tidak memilihnya untuk tim pabrikan, dia akan mencari tempat di tim lain.

“Mereka harus membuat keputusan, dan saya yakin mereka sudah memilih. Saya sangat ingin bergabung dengan tim pabrikan Ducati, tetapi jika mereka tidak menginginkan saya karena alasan apa pun, saya akan membawa bakat saya ke tim lain,” ujar Jorge Martin, Jumat 17 Mei 2024.

Martin menegaskan bahwa kualitasnya di lintasan tidak perlu diragukan lagi. Saat ini, dia berada di puncak klasemen MotoGP 2024 dan sebelumnya meraih posisi runner-up di kejuaraan musim lalu.

BACA JUGA: Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Finish Terdepan dalam Duel Dramatis di Le Mans

“Saya rasa saya tidak perlu membuktikan apa-apa lagi. Mengenai masa depan saya, saya bisa katakan bahwa hasil dari balapan berikutnya tidak akan mengubah apapun.”

Sebelumnya, Gigi Dall’Igna, petinggi Ducati, memastikan bahwa mereka akan melakukan pertemuan untuk menentukan siapa yang akan menjadi rekan setim Bagnaia di MotoGP musim depan.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News