Musik  

Rare! Oasis Kembali Rilis Lagu Supersonic dalam Bentuk CD

CD Lagu Supersonic Oasis
Single Supersonic dari grup musik Oasis dalam bentuk CD. (Instagram/liamgallagher

HALOJABAR.COM – Grup musik legendaris Inggris Oasis bersiap kembali merilis lagu bertajuk ‘Supersonic‘ sebagai kepingan CD edisi terbatas pada 12 April mendatang.

Lagu yang dirilis pertama kali sekitar 30 tahun itu, dikonfirmasi oleh vokalis Liam Gallagher.

“Untuk merayakan 30 tahun Supersonic, CD single asli dan edisi terbatas berwarna mutiara dan berjumlah 7” dirilis pada tanggal 12 April 2024,” tulisnya dalam unggahan terbaru di Instagram pada Rabu 20 Maret 2024.

BACA JUGA: Mantan Vokalis Oasis, Liam Gallagher Jadi Pengisi Suara untuk Kereta Trem di Manchester

Lagu itu awalnya dirilis pada 11 April 1994, dan menjadi salah satu lagu tersukses dalam perjalanan Oasis.

Awal “Supersonic” dibuat sebagai demo dan dalam laporan NME menyebut bahwa lagu itu ditulis oleh gitaris Oasis Noel Gallagher di studio, sementara anggota lainnya sedang istirahat makan siang.

Lagu direkam dalam satu hari di studio rekaman di Liverpool pada 19 Desember 1993, dan diproduksi oleh Oasis dengan teknisi suara mereka, Mark Coyle.

BACA JUGA: Manchester City Juara Liga Champions 2023, Penggemar Tagih Janji Liam Gallagher Reuni Oasis

Bersamaan dengan single debut, salinan fisiknya akan menampilkan ‘Take Me Away’ – sebuah lagu yang juga muncul sebagai B-Side untuk ‘Supersonic’ ketika pertama kali dirilis.

Pra-pemesanan dapat ditemukan di sini dan pembaca dapat melihat gambar salinan unggahan Liam di Instagramnya.

Menurut Oasis DJ Phil Smith, biaya produksi lagu itu hanya 100 pound sterling karena tidak pernah direkam ulang setelah pengambilan demo, dan menampilkan vokal yang direkam dalam satu pengambilan oleh Liam Gallagher.

BACA JUGA: Ketahui 7 Fakta Menarik Seputar Band Oasis

Awalnya, ‘Bring It on Down’ ditetapkan sebagai single debut Oasis, namun sesi rekaman untuk lagu tersebut akhirnya ditinggalkan karena perselisihan mengenai permainan drum McCarroll.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News