Resmi Diluncurkan, Hyundai Creta Siap Mengaspal di Bandung

Kiri ke Kanan) Budi Darmawan Jantania, Head of Regional Sales Department PT Hyundai Motors Indonesia dan Astrid A. Wijana, Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia saat melakukan peluncuran Hyundai CRETA di pameran Hyundai di Trans Studio Mall yang terselenggara dari tanggal 1-5 Desember 2021.

HALOJABAR.com – Hyundai Creta kini hadir dan resmi mengaspal di kota Bandung.

Mobil di kelas Sport Utility Vehicle (SUV) ini  menjadi mobil pertama yang diproduksi di pabrik Indonesia.

PT Hyundai Motor Indonesia meluncurkan Hyundai Creta di Trans Studio Mal, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Rabu (01/12/2021).

Hyundai Creta sendiri menjadi produk terlaris Hyundai di sepanjang GIIAS 2021 dengan pencapaian hampir 50% dari total penjualan Hyundai di perhelatan motorshow tersebut.

Head of Regional Sales Department PT Hyundai Motors Indonesia, Budi Darmawan Jantania mengaku sangat percaya diri dengan Hyundai Creta.

“Kita sangat percaya diri, dari produk sampai after sales kita perkuat, apalagi mobil ini produksi lokal, tentunya akan punya nilai jual lebih,” kata  Budi Darmawan Jantania, di Trans Studio Mal, Kota Bandung, Rabu (1/12/2021).

Ia juga optimis mampu merebut pasar di Jawa Barat, khususnya di Kota Bandung dan Cirebon yang memang berkontribusi besar terhadap kinerja penjualan di Jawa Barat.

“Bandung pastinya dan Cirebon, dua Kota itu yang besar kontribusinya, kehadiran Creta ini, kita mendapat kontribusi besar dalam penjualan sekitar 50 persen,” katanya.

Head of Marketing Department PT Hyundai Motors Indonesia, Astrid Ariani Wijana memastikan, Hyundai Creta yang diproduksi di dalam negeri ini secara kualitas tidak perlu diragukan lagi.

“Pabrik kami di Delta Mas dilengkapi teknologi terkini dari Hyundai dan dibangun di lahan seluas 77 ribu hektare. Ini sudah dipersiapkan semua seperti aspek teknikal dari ahli teknologi. Jadi, jangan khawatir dengan kualitas karena ada beberapa komponen yang diimpor dari Korea,” ujar Astrid.

Bahkan, selain  dijual di dalam negeri, Hyundai Creta ini diproyeksikan bakal diekspor, terutama ke negara-negara Asean.

“Creta ini tidak hanya dijual di domestik saja, tapi akan menjadi salah satu basis untuk ekspor, menurut saya tidak perlu khawatir karena semuanya sudah dipersiapkan,” tambahnya.

Astrid mengaku saat ini kapasitas produksi pabrik Hyundai di Indonesia mampu memproduksi 150 ribu unit dan kapasitas maksimumnya yakni hingga 25 ribu unit.

Hyundai Creta sendiri memiliki empat varian yakni Active, Trend, Style, dan Prime.

Tak hanya itu, Hyundai Creta juga memiliki tampilan stylish yang menarik perhatian dan cocok untuk gaya hidup urban masyarakat Indonesia.

Sisi depan mobil ini menonjolkan keunikan Creta dengan adanya lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL

Karakteristik tersebut juga terdapat pada High Mounted Stop Lamp (HMSL) di sisi belakang.

sehingga melengkapi kombinasi yang memberikan kesan kendaraan berteknologi tinggi.

Tampilan luar mobil yang sporty juga dilengkapi dengan 17-inch Diamond Cut Alloy Wheels.

Dari segi performa, Creta dilengkapi dengan mesin bensin Smartstream 1.5L yang dilengkapi dengan sistem transmisi manual 6-percepatan atau Intelligent Variable Transmission (IVT) yang memungkinkan mobil ini memaksimalkan efisiensi bahan bakar dan secara bersamaan memberikan pengalaman berkendara yang lebih mulus dan responsif.

Teknologi tersebut memungkinkan Creta mencapai tenaga maksimum hingga 115 ps/6.300 rpm dengan torsi maksimum hingga 143,8 Nm/4.500 rpm.

Creta juga memiliki empat jenis mode berkendara atau Drive Mode untuk membantu menentukan gaya berkendara yang paling sesuai, yaitu: EcoComfortSmart, dan Sport.

Hyundai Creta tersedia dalam berbagai warna eksterior, antara lain Creamy White Pearl, Magnetic Silver Metallic, Titan Grey Metallic, Midnight Black Pearl, Glowing Silver Metallic, Galaxy Blue Pearl, Dragon Red Pearl, Magnetic Silver Metallic with Black Roof, Dragon Red Pearl with Black Roof, dan Creamy White Pearl with Black Roof.

Sedangkan untuk harga Hyundai Creta OTR Jawa Barat saat ini dibanderol mulai dari Rp280 – Rp 400 juta. (*hn)

 

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News