Resmi Pensiun, Ini Profil Lengkap Mesut Ozil

Hasil tangkapan layar pada akun instagram pribadi Mesut Ozil (Instagram @m10_official)

HALOJABAR.COM- Sehari sebelum ramadan, pemain sepakbola berusia 34 tahun, Mesut Ozil, resmi memutuskan untuk gantung sepatu. Hal tersebut ia sampaikan melalui aku twitter milik pribadinya.

Dalam twitnya tersebut, mesut ozil merasa beruntung karena bisa menjadi pemain sepakbola profesional selama lebih dari 17 tahun.

Selain itu, ia juga menyampaikan rasa terimakasih kepada beberapa klub yang pernah ia bela. Seperti Schalke 04, Werder Bremen, Real Madrid, Arsenal FC, Fenerbache dan Basaksehir.

Termasuk juga kepada para pelatih, rekan setim dan supporter yang selalu mendukungnya selama berkiprah menjadi pemain sepakbola.

Langkah ini ia ambil, karena beberapa waktu kebelakang Ozil mengalami cedera hingga membuatnya harus gantung sepatu dari dunia sepakbola.

Tentunya kabar ini mengejutkan sebagian fans sepakbola dunia, bahkan tanah air. Sepanjang kariernya di klub profesional, Playmaker timnas Jerman ini telah menorehkan 114 gol dan 222 asisst dalam 642 penampilannya di berbagai ajang.

Sedangkan saat bersama timnas Jerman, Ozil telah menorehkan 23 gol dalam 92 penampilannya. Selain itu, Ozil juga pernah membawa Der Panzer meraih juara Piala Dunia pada tahun 2014 lalu.

Profil Lengkap Mesut Ozil

Mesut Ozil memulai karir profesionalnya di klub Schalke 04 pada tahun 2006. Dua tahun berselang, pria kelahiran Gelsenkirchen ini hijrah ke klu Werder Bremen. Berkat perforamnya yang melesat, ia berhasil membawa klub tersebut meraih trofi DFB Pokal musik 2008/09.

Awal karir Ozil di timnas Jerman, dimulai ketika ia berhasil membawa Die Mannschaft meraih peringkat ketiga pada Piala Dunia tahun 2010. Bahkan ia juga sempat masuk ke dalam nominasi pemain terbaik pada turnamen tersebut.

Berkat performa ciamiknya bersama timnas Jerman, membawa ia untuk hijrah ke Spanyol dan bergabung bersama klub Real Madrid. Di awal musim, Ozil berhasil menorehkan 25 asisst. Hal tersebut yang membuatnya diberi julukan “Raja Asisst”.

Dengan performanya yang semakin meningkat, membuat ozil berhasil membawa Los Blancos dua kali menjuarai La Liga yaitu pada musim 2011/12 dan 2012/13. Total ia berhasil menghasilkan 29 asisst sepanjang musim bersama Los Galacticos.

Pada tahun 2013, Ozil akhirnya hengkang dari Real Madrid ke Arsenal. Saat berseragam Arsenal, performa ozil kian apik. Hal tersebut dibuktikan dengan ia berhasil membawa The Gunners mengakhiri dahaga gelar, dengan membawa klub tersebut menjadi juara Piala Fa pada musim 2013/14.

Musim-musim berikutnya yaitu 2014/15, 2016/17 dan 2019/20, Ozil berhasil mengantarkan Arsenal menjuarai Piala FA. Selain itu, pada musim 2015/16, pemain berdarah Turki ini sempat menjadi Arsenal Player of the Season.

Pada tahun 2014, Ozil membawa timnas Jerman menjuarai ajang Piala Dunia. Dalam helatan tersebut ia menampilkan performa yang ciamik dengan torehan 8 gol, sepanjang turnamen.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News