Wajib Tahu! Ini 3 Kebiasaan yang Bisa Membuat Kendaraan Mengalami Rem Blong

penyebab Rem Blong
Ilustrasi - kebiasan yangn membuat rem mobil blong. (Pexels)

Engine brake dilakukan dengan menurunkan gigi transmisi saat menurun, sehingga mobil melambat secara alami tanpa harus menginjak pedal rem terus-menerus. Teknik ini mengurangi beban pada rem dan mencegah kampas rem cepat aus.

3. Rem Overheat

Faktor lain yang bisa membuat kampas rem cepat habis adalah kondisi lalu lintas yang padat. Kemacetan membuat pengemudi sering menginjak pedal rem, sehingga gesekan antara kampas rem dan piringan cakram menjadi sangat intens.

Gesekan yang terus-menerus ini dapat menyebabkan sistem pengereman overheat atau kepanasan, yang pada akhirnya mengurangi efektivitas rem. Jika rem terasa tidak pakem seperti biasanya, segera menepi dan periksa kondisi rem. Lebih baik berhenti sejenak daripada mengalami masalah di tengah jalan.

BACA JUGA: Cara Menjaga Kebersihan Rem Bagian Depan Pada Motor

Tips Mengurangi Keausan Kampas Rem

Untuk menjaga agar kampas rem tetap awet, berikut beberapa tips yang bisa diikuti:

  1. Gunakan rem tangan saat berhenti di tanjakan: Ini mengurangi beban pada kopling dan rem.
  2. Manfaatkan engine brake: Gunakan gigi rendah saat menurun untuk membantu mengurangi kecepatan tanpa mengandalkan rem.
  3. Jaga jarak aman: Hindari pengereman mendadak dengan menjaga jarak aman dari kendaraan di depan.
  4. Periksa kondisi rem secara rutin: Lakukan pemeriksaan rutin untuk memastikan sistem pengereman bekerja dengan baik.

Dengan mengikuti tips ini, diharapkan kampas rem dapat bertahan lebih lama dan performa pengereman tetap optimal.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News