Bawa 11 Botol Miras di Stasiun Kereta Cepat Padalarang, Seorang Pemuda Diamankan

Kapolsek Padalarang, Kompol Darwan. (Adi Haryanto/HALOJABAR)

HALOJABAR.COM- Polsek Padalarang berhasil mengamankan seorang pemuda warga Padalarang, Kabupaten Bandung Barat atau KBB yang tertangkap basah menjual minuman keras di bulan Ramadhan.

Pemuda itu diamankan petugas kepolisian yang sedang berjaga di pos pengamanan mudik Lebaran 2024 di Stasiun Kereta Cepat Whoosh, Jalan Stasiun Padalarang, KBB, Jumat 5 April 2024 siang.

Baca Juga: Polres Cimahi Gerebek 7 Warung Penjual Miras, Ratusan Botol Disita

“Kami mengamankan seorang pemuda yang menjajakan minuman keras, padahal ini jelas-jelas bulan Ramadhan,” ungkap Kapolsek Padalarang, Kompol Darwan, Sabtu 6 April 2024.

Dia mengungkapkan, penangkapan itu bermula, saat personel kepolisian sedang melakukan patroli mobile di sekitaran Stasiun Kereta Cepat Whoosh. Saat itu pemuda tersebut sedang berjalan menggendong tas ransel.

Setelah diperhatikan gerak-gerik pemuda tersebut mencurigakan. Petugas yang curiga lalu terus mengawasinya dan mendekatinya. Saat dimintai keterangan dan diperiksa ternyata di dalam tasnya terdapat minuman keras.

“Pas diperiksa tasnya, ternyata berisi minuman keras sebanyak 11 botol miras berbagai merek. Lalu dia kami bawa ke pos pengamanan,” ucapnya.

Dikatakannya, saat diperiksa pemuda tersebut mengaku hendak menunggu pembeli miras yang akan datang untuk mengambil pesanannya. Untuk kepentingan lebih lanjut, pemuda itu kemudian diserahkan ke Satreskrim Polres Cimahi.

Baca Juga: Apes, Warung di Cimahi Kena Grebek Polisi Imbas Jual Miras di Media Sosial

“Sistem transaksinya itu menjual langsung ke pelanggan, dia menunggu di sini untuk menyerahkan mirasnya,” terang Darwan.

Guna menjaga ketertiban dan kondusivitas di masyarakat pihaknya dari jajaran Polsek Padalarang terus giat melakukan patroli kewilayahan. Termasuk bersama personel dari Polres Cimahi setiap dua jam sekali patroli keliling di sekitar Stasiun KCIC.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News