Benjamin Mora Dikaitkan Bakal Jadi Calon Kuat Pengganti Luis Milla, Ini Dia Profilnya

Benjamin Mora

HALOJABAR.COM– Usai Persib Bandung mengumumkan “wilujeng sumping” Levy Madinda pada bursa transfer, Kamis (20/7/2023), sosok Benjamin Mora dikait-kaitkan bakal menjadi calon kuat pengganti pelatih Luis Milla di musim ini.

Spekulasi Benjamin Mora akan melatih Persib bukan tanpa alasan. Kedatangan Levy Madinda ke Persib menjadi alasan kuat bahwa pelatih tersebut akan menangani Persib musim ini usai ditinggal Luis Milla yang kabarnya memilih Bali United.

Sebelumnya, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar pernah mengatakan bahwa kedatangan pemain baru merupakan wewenang pelatih.

“Mungkin kalau masih ada kuota, nanti ada pelatih baru yang menentukan. Jadi wewenang ada di pelatih baru,” ujarnya saat ditemui di Kota Bandung, Rabu (19/7/2023).

Kedatangan Levy Madinda ini jelas menimbulkan spekulasi kalau Persib Bandung dicurigai telah menjalin komunikasi dengan Benjamin Mora.

Levy Madinda sendiri pernah menjadi anak asuh Benjamin Mora kala sang pelatih menjadi juru racik klub raksasa Malaysia, Johor DT. Sehingga, kedatangan Levy Madinda merupakan rekomendasi dari Benjamin Mora.

Berikut ini adalah sekilas tentang sosok Benjamin Mora.

Pelatih bernama lengkap Benjamin Mora Medivil ini lahir di Kota Meksiko, Meksiko pada 25 Juni 1979.

Saat ini, Benjamin Mora dipercaya sebagai juru racik di klub liga utama Meksiko, Atlas.

Pelatih dengan lisensi Pro UEFA ini mengawali kariernya sebagai pelatih pada 2011 bersama Tijuana Reserves.

Kemudian ia berlaih ke Atletico Chiapas pada 2014.

Selain kedua klub itu, pada rentang 2012 dan 2015, Benjamin Mora juga menjadi seorang asisten pelatih pada beberapa klub bola di Meksiko.

Klub tersebut di antaranya Queretaro, Atlente, dan Cafetaleros de Tapachula.

Pada Desember 2015, Benjamin Mora dipercaya menjadi pelatih Johor DT II, yang merupakan pelapis klub utama.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News