Bermain di Stadion Sultan Agung, Rahmad Darmawan: Tidak Ada Kendala

Instagram @coach_rahmaddarmawan

HALOJABAR.COM- Pelatih Barito Putra, Rahmad Darmawan berharap jika timnya tidak mengalami kendala, saat menjamu Persib Bandung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat 23 Februari 2024, besok.

Baca Juga: Bojan Hodak Tidak akan Melibatkan Beberapa Pemain pada Laga Kontra Barito Putra, Siapa Saja?

Rahmad Darmawan mengatakan jika ini menjadi kali pertama timnya bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.

Baca Juga: Bakal Menjadi Laga yang Sulit, Bojan Hodak: Barito Tim Berpengalaman

Diketahui, Barito Putra harus pindah ke Stadion Sultan Agung, Bantul, lantaran markas aslinya, Stadion Demang Lehman Martapura, tengah direnovasi.

“Pertama kali dilaksanakan di stadion sultan agung bantul” ujar Rachmad Darmawan.

“Tentu saya berharap perpindahan ini tidak ada kendala apapun, saya menginginkan pemain bisa bermain seyogyanya bermain di kandang sendiri” harapnya.

Baca Juga: Harapan Bojan Hodak pada Laga Kontra Barito Putra

Pelatih yang akrab dipanggil RD ini menjelaskan jika anak asuhnya dalam kondisi yang baik, menatap laga kontra Persib, besok. RD pun menegaskan jika skuad Laskar Antasari siap menghadapi Maung Bandung di laga besok.

“Secara keseluruhan, sama seperti tim lain, pasca kita libur cukup panjang setelah kita main pertama sebelum pemilu kemarin, dan kondisi pemain hingga saat ini dan semoga sampai pertandingan besok bisa mendapatkan kesehatan” ungkapnya.

Baca Juga: Pertandingan Melawan Barito Putera Menjadi Laga Spesial Bagi Nick Kuipers, Kenapa?

“Semua siap untuk menghadapi pertandingan persib di kandang kita (Stadion Sultan Agung)” tegasnya.

Baca Juga: Menatap Laga Kontra Barito Putra, Nick Kuipers: Kami Sudah Siap

Di pekan ke-25, Barito Putra akan menjamu Persib Bandung, pada Jumat 23 Februari 2024, besok. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, pukul 19.00 WIB, malam.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News