Doa Masuk Rumah Sesuai Anjuran Rasulullaha: Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya

Doa Masuk Rumah Sesuai Anjuran Rasulullaha: Lengkap Bacaan Arab, Latin dan Artinya
Pixabay

HALOJABAR.COM-Memanjatkan doa kepada Allah SWT bukan hanya dilaksanakan setelah ibadah sholat, atau ketika tertimpa kesulitan serta musibah.

Doa sangat dianjurkan untuk dilafalkan saat melakukan hal yang biasa dikerjakan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk berdoa ketika hendak keluar rumah.

Lebih lanjut, dilansir dari Jurnal Kajian Manajemen Dakwah UIN Sultan Syarif Kasim, hakikat doa bukanlah hanya sekedar ritual keagamaan saja. Namun, doa merupakan media komunikasi antara manusia dengan Tuhannya.

Hal ini menyebabkan doa sangat berperan penting pada sampainya pesan dan keluh kesah tuhan terhadap manusia.

Sementara itu, membaca doa ketika hendak keluar rumah ini bertujuan untuk memohon pertolongan kepada Allah Swt, agar dilindungi dari mara bahaya dan segala bentuk kejadian yang dapat merugikan seseorang ketika sedang berkegiatan di luar rumah.

Berikut doa masuk rumah yang dianjurkan rasulullah, bersumber dari hadits riwayat Abu Dawud.

Doa Masuk Rumah

اللَّهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ خَيْرَ الْمَوْلِجِ وَخَيْرَ الْمَخْرَجِ بِسْمِ اللَّهِ وَلَجْنَا وَبِسْمِ اللَّهِ خَرَجْنَا وَعَلَى اللَّهِ رَبِّنَا تَوَكَّلْنَا

“Alloohumma innii as-asulka khoirol mauliji wa khoirol makhriji. Bismillaahi walajnaa wa bismillaahi khorojnaa. Wa ‘alalloohi robbanaa tawakkalnaa”

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku meminta kepadaMu kebaikan tempat masuk dan kebaikan tempat keluar. Dengan nama Allah aku masuk dan dengan nama Allah aku keluar. Dan kepada Allah Tuhan kami, kami bertawakal”

Selain amalan diatas, Terdapat juga doa lainnya. Namun doa dibawah menjurus untuk seseorang ketika hendak memasuki rumah kosong.

اَلسَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِاللهِ الصَّالِحِيْنَ

“Assalaamu’alainaa Wa ‘Alaa ‘Ibaadillaahish Shoolihiina,”

Artinya: “Salam bagi diri kami dan salam bagi hamba Allah yang saleh.”

Penutup, selain membacakan doa ketika masuk rumah. Perlu diketahui ada beberapa adab yang baik dilakukan ketika hendak masuk ke rumah.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News