GERCEP! Resep Nasi Goreng Telur ala Devina Hermawan, Sat Set 10 Menit Langsung Jadi

Resep Nasi Goreng Telur ala Devina Hermawan, 5 Menit Langsung Jadi!
Resep Nasi Goreng Telur ala Devina Hermawan, 5 Menit Langsung Jadi!

HALOJABAR.COM – Ini dia Resep Nasi Goreng Telur ala Devina Hermawan, cocok buat kamu yang lagi buru-buru tapi mau sarapan praktis serba cepat.

Tak hanya murah, Resep Nasi Goreng Telur ini juga tergolong mudah sehingga bisa dicoba oleh semua orang, khususnya yang tak begitu piawai memasak.

Resep Nasi Goreng Telur juga tak hanya cocok sebagai menu sarapan, tapi juga jadi opsi tercepat dan terpraktis di kala rasa lapar melanda.

Untuk resep kali ini, Devina Hermawan menggunakan kecap ikan sebagai bumbu tambahan, membuat rasanya menjadi menjadi lebih istimewa.

Kamu hanya perlu waktu 10 Menit untuk membuatnya, lho. Praktis dan lezat!

Baca Juga: Resep Dakgangjeong alias Ayam Goreng Popcorn yang Bisa Kamu Santap Sambil Menikmati Drakor Weekend Ini

Berikut resep nasi goreng telur alias golden fried rice ala Devina Hermawan yang bisa kamu coba di rumah.

Resep Nasi Goreng Telur (Golden Fried Rice), untuk 2 porsi

Bahan:
3 butir telur omega
350 gr nasi putih matang
3 siung bawang putih
2 batang daun bawang ukuran sedang
½ buah jagung
1 sdm kecap asin
½ sdt kecap ikan
¼ sdt garam
2 sdt gula
½ sdt kaldu bubuk / penyedap
¼ sdt merica
Minyak untuk menumis

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Donat Paha Ayam Anti Gagal, Simpel dan Praktis

Langkah:
1. Cincang bawang putih, iris daun bawang, dan pipil jagung dengan cara di iris, sisihkan
2. Pisahkan kuning telur dengan putih telur lalu campurkan nasi ke dalam kuning telur, aduk rata
3. Panaskan sedikit minyak, masukkan putih telur, aduk hingga wangi lalu masukkan bawang putih dan daun bawang bagian putih, aduk rata
4. Masukkan nasi, aduk rata kemudian masukkan kecap asin dan kecap ikan, aduk rata
5. Tambahkan gula, merica, garam, dan kaldu bubuk, aduk rata
6. Tambahkan jagung dan sisa daun bawang, aduk
7. Golden fried rice siap disajikan.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News