Wisata  

Menikmati Masjid Al Irsyad Karya Ridwan Kamil di KBB yang Dindingnya Bertuliskan Kalimat Syahadat

masjid al irsyad kbb
Masjid Al Irsyad di Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat, salah satu masjid yang unik karena bentuknya kotak seperti kabah dan banyak dikunjungi masyarakat terutama di bulan Ramadhan. (Adi Haryanto/HALOJABAR.COM)

HALOJABAR.COM – Bangunan masjid monumental yang dibangun oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) adalah Masjid Al Irsyad.

Masjid yang berlokasi di kawasan Kota Baru Parahyangan, Kecamatan Padalarang, KBB itu menjadi ikon dan banyak dikunjungi masyarakat di bulan puasa.

Berada di kawasan kompleks perumahan berwawasan lingkungan, masjid ini memiliki konsep masjid hijau atau green mosque. Pasalnya di sekitar masjid ini banyak ditumbuhi oleh tanaman dan pepohonan yang hijau. Sehingga menjadikan suasana masjid menjadi asri dan sejuk.

Masjid ini memiliki luas bangunan 1.000 meter persegi yang berbentuk kubus. Inspirasinya adalah Masjidil Haram dan Kabah yang berbentuk kotak.

Semua dinding masjid ini tersusun atas bata yang berongga sehingga ketika berada di dalam masjid akan terasa sejuk. Pada dinding sekeliling masjid juga terdapat tulisan kaligrafi dua kalimat syahadat.

BACA JUGA: Yuk! Wisata Religi dan Edukatif ke Galeri Rasulullah di Masjid Al-Jabbar

masjid al irsyad kbb
Masjid Al Irsyad di Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat, salah satu masjid yang unik karena bentuknya kotak seperti kabah dan banyak dikunjungi masyarakat terutama di bulan Ramadhan. (Adi Haryanto/HALOJABAR.COM)

Tidak hanya itu, bagian mimbar depan masjid yang diresmikan tahun 2010 ini juga dibuat terbuka. Sehingga jamaah bisa melihat pemandangan yang hijau dari dalam masjid, ketika mendengarkan khatib atau penceramah ketika sedang tausiyah.

Pada kondisi normal masjid ini bisa menampung 1.500 jamaah untuk di dalam masjidnya. Sedangkan jika dengan pelataran, halaman, dan tempat parkir, seperti saat salat Idul Fitri, total jamaah bisa mencapai 4.000 orang.

Masjid tanpa kubah yang diresmikan tahun 2010 ini berdiri kokoh dan menjadi tempat favorit warga untuk beribadah.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News