Pakai 5 Hero Ini di Mobile Legends Jika Kamu Ingin Menang di EXP Lane!

Bikin Kesal! Ini 3 Hero Roamer Mobile Legends dengan Item Fleeting Time
HALOJABAR.COM – Untuk menjadi hero Exp Lane terbaik, seharusnya seorang mampu menghancurkan turret musuh dan memiliki peran besar dalam tim fight.

Dalam artikel kali ini, Halojabar.com akan memberikan 5 daftar hero exp laner yang dapat kamu gunakan jika ingin menang lane dan membawa tim kamu ke kemenangan.

5 Hero Terbaik Untuk EXP Lane
Tugas seorang EXP Laner bisa dibilang sederhana: hancurkan turret musuh, dan juga menjaga turret kita sendiri.

1. Lapu-Lapu

Lapu-Lapu adalah hero lama yang sampai sekarang masih sering dibilang overpowered oleh banyak orang.

Sebagai fighter dengan mobilitas yang luar biasa tinggi, pemain yang menggunakan Lapu-Lapu bisa bermain seagresif mungkin untuk meningkatkan levelnya. Dengan begini, pemain Lapu-Lapu bisa ada di level yang lebih tinggi dibanding yang lain.

2. Phoveus

Phoveus memiliki defense yang tinggi dan cooldown skill pertama yang singkat, sehingga memungkinkannya melancarkan banyak serangan secara cepat.

Ultimate yang dimiliki oleh hero yang satu ini juga luar biasa sakit. Phoveus bakal melompat ke arah hero-hero yang sekarat dan, BOOM!

3. Esmeralda

Statusnya sebagai setengah tank dan setengah mage membuat Esmeralda jadi salah satu hero yang akan lebih dulu ludes dipilih banyak orang.

Karena kemampuannya untuk menggunakan shield dan mengubah shield musuh menjadi shield-nya sendiri, siapapun yang harus melawan Esmeralda pasti akan sangat kesusahan.

4. Paquito

Banyak yang bilang kalau Paquito adalah king dari EXP Lane. Mungkin, omongan itu nggak berlebihan, ya.

Dengan kemampuannya menghasilkan damage besar di early game, mungkin bakal banyak hero yang jadi korban one-shot oleh hero yang satu ini!

5. Uranus

Dengan role-nya sebagai tank, Uranus memiliki defense yang juga amat sangat tinggi. Tapi, bukan cuma defense, loh. Uranus juga bisa melakukan regenerasi HP-nya sendiri!

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News