Pj Bupati KBB Gercep Instruksikan PUTR Tangani Jalan Rusak yang Ditanami Pohon Pisang

jalan rusak ditanami pisang
Pj Bupati Bandung Barat, Arsan Latif. (Adi Haryanto/HALOJABAR.COM)

HALOJABAR.COM – Penjabat (Pj) Bupati Bandung Barat Arsan Latif langsung gercep (gerak cepat) menginstruksikan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) KBB untuk menyelesaikan keluhan soal jalan rusak yang ditanami pohon pisang.

“Permasalahan jalan rusak harus cepat ditangani, itu bagian dari bukti nyata pelaksanaan program pembangunan yang fokus pada infrastruktur,” ucapnya, Sabtu 20 April 2024.

Seperti diketahui karena kesal dengan jalan rusak yang tidak kunjung diperbaiki oleh Pemkab KBB, Warga Desa Mekarsari, Kecamatan Ngamprah, KBB, melakukan aksi tanam pohon pisang di tengah jalan.

BACA JUGA: Kesal tak Kunjung Diperbaiki, Jalan Rusak di Dekat Kantor Pemkab KBB Ditanami Pohon Pisang

Mirisnya jalan rusak tersebut tidak jauh dari akses masuk menuju Pemkab KBB, tepatnya berada di Kampung Kiara Payung, RT 04/03, Desa Mekarsari. Sehingga sebagai bentuk protes warga sengaja menanam pohon pisang di tengah jalan.

Arsan mengatakan, sebagai salah satu upaya untuk menghadirkan pemerintah di tengah-tengah masyarakat yaitu dengan membuka ruang komunikasi secara terbuka dengan masyarakat. Sehingga apa yang terjadi atau diperlukan oleh masyarakat pemerintah bisa mengetahui.

Termasuk bisa langsung merespons dengan cepat, terlebih lagi dalam bidang infrastruktur yang begitu dibutuhkan masyarakat. Sebagai suatu sarana untuk meningkatkan perekonomian masyarakat ketika fasilitas infrastruktur terbangun dengan baik.

“Sesuai dengan Pasal 4 ayat 2 huruf e PP 12 2019 Tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, Kepala Daerah diperintahkan untuk segera mengambil kebijakan/respons cepat, sehingga masyarakat KBB bisa merasakan betul kehadiran pemerintah,” terangnya.

BACA JUGA: Inventarisasi Dinas PUTR KBB, 11 Jalan Rusak Akibat Intensitas Hujan yang Tinggi

Kondisi Jalan di Kampung Kiara Payung, RT 04/03, Desa Mekarsari, Kecamatan Ngamprah, KBB, menjadi sorotan setelah oleh warga ditanami pohon pisang, Jumat 19 April 2024. Ketua RW 03 Desa Mekarsari Herdi Herdiansyah mengaku telah beberapa kali menyampaikan keluhan kerusakan jalan tersebut.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News