Disney Plus Mengumumkan Tindakan Tegas Terhadap Pembagian Password

Disney Plus akan Tindak Pelanggan yang Share Password
Disney Plus akan Tindak Pelanggan yang Share Password. (Disney)

HALOJABAR.COM – Para penggemar layanan streaming Disney Plus harus siap-siap menghadapi perubahan besar yang akan berlaku mulai Juni 2024.

Disney telah mengumumkan bahwa mereka akan mulai mengambil tindakan tegas terhadap praktik pembagian password di antara pengguna yang tidak serumah.

Kabar ini datang langsung dari CEO Disney, Bob Iger, yang menegaskan rencana perusahaan tersebut dalam sebuah laporan oleh The Verge pada Jumat lalu. Iger mengungkapkan bahwa langkah pertama akan dimulai di beberapa negara sebagai langkah awal pada Juni 2024.

BACA JUGA: Tegas, Disney Plus akan Tindak Pelanggan yang Share Password

Namun, tidak berhenti di situ, tindakan tegas tersebut akan diperluas secara global ke semua pelanggan Disney Plus pada September 2024.

Peraturan yang diumumkan Disney mengharuskan pengguna yang berbagi password tanpa tinggal serumah untuk memiliki dua layanan berlangganan yang berbeda. Ini berarti pengguna yang tidak tinggal bersama harus memiliki langganan mereka sendiri untuk terus menikmati layanan Disney Plus.

Hugh Johnston, Kepala Keuangan Disney, sebelumnya telah mengonfirmasi rencana perusahaan ini pada awal Februari 2024 dalam diskusi pendapatan Disney. Dia menjelaskan bahwa pelanggan yang dicurigai melakukan pembagian kata sandi akan diberikan permintaan oleh Disney untuk mendaftar langganan mereka sendiri pada musim panas.

Meskipun pelanggan masih diperbolehkan menambahkan anggota di luar rumah mereka dengan biaya tambahan, Disney belum memberikan rincian lebih lanjut tentang biaya tambahan ini.

BACA JUGA: 5 Lagu Ikonik Film Disney yang Bikin Nostalgia

Langkah ini bukanlah hal baru di industri layanan streaming. Sebelumnya, Netflix telah mengenakan biaya tambahan kepada pengguna yang ingin menambah penonton tambahan di luar rumah sebesar 7,99 dolar AS per bulan pada tahun 2023.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News