Epiknya Dukungan D’Blue, Suporter Bandung BJB Tandamata di Tengah Ribuan Fans Lawan

BANDUNG – Tim bola voli putri Bandung BJB Tandamata sukses melewati seri pertama putaran pertama kompetisi Proliga musim 2023 dengan hasil maksimal. Wilda Siti Nurfadilah Sugandi dan kawan-kawan berhasil meraih dua kemenangan.

Di pertandingan pertama, Bandung BJB Tandamata sukses mengandaskan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-1 (25-19, 22-25, 25-13, 25-18). Sementara di pertandingan kedua, Bandung BJB Tandamata mengandaskan Jakarta BIN dengan skor 3-0 (25-16, 25-19, 25-16).

Berkat keberhasilan meraih dua kali kemenangan, Bandung BJB Tandamata memimpin klasemen sementara Proliga 2023 sektor putri dengan mengumpulkan 6 poin dengan rasio set 6.00 dan rasio poin 1.37.

Keberhasilan para srikandi Bandung BJB Tandamata menyapu bersih dua pertandingan pada seri pertama putaran pertama Proliga musim 2023 yang digelar di Gelora Sabilulungan Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, tak lepas dari peran semua elemen, termasuk D’Blue, komunitas suporter Bandung BJB Tandamata.

Hal itu diungkapkan Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi, setelah menyaksikan langsung terhadap perjuangan para pemain Bandung BJB Tandamata menghadapi lawan-lawannya pada seri pertama di Bandung.

Yuddy mengungkapkan, selain peran nyata para pemain di lapangan, serta pelatih, dan seluruh ofisial tim yang terlibat, dukungan suporter juga menjadi faktor penting lainnya yang membuat sang juara bertahan Proliga, sukses meraih kemenangan.

“Tentunya dukungan suporter menjadi penyemangat bagi para pemain saat bertanding di lapangan. Saya ucapkan terima kasih kepada para suporter yang telah menyemangati tim. Semoga kemenangan demi kemenangan bisa kembali diraih,” ungkap Yuddy.

Apresiasi kepada suporter D’Blue, juga disampaikan Ketua Klub Bandung BJB Tandamata, Tahyan. Dia mengakui kehadiran suporter sangat penting bagi setiap tim, itu juga yang dirasakan para pemain Bandung BJB Tandamata.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News