Hadits Mengenai Larangan Pergi ke Dukun, 40 Hari Sholatnya Tidak Diterima

Hadits Mengenai Larangan Pergi ke Dukun, 40 Hari Sholatnya Tidak Diterima
Hadits Mengenai Larangan Pergi ke Dukun, 40 Hari Sholatnya Tidak Diterima. (Pixabay)

Ini adalah ancaman keras yang menunjukkan haramnya mendatangi dukun, sekadar mendatangi walaupun tidak mempercayai. Adapun bila mempercayainya maka hadits-hadits yang akan dijelaskan berikut telah menunjukkan ancaman yang keras, kita berlindung kepada Allah subhanahu wa ta’ala.

Dari Abu Hurairah radhiallahu anhu dari Nabi shallallahu alahi wa salam bahwa beliau n bersabda:

مَنْ أَتَى كَاهِناً أَوْ عَرَّافاً فَصَدَّقَهُ بِمَا يَقُوْلُ فَقَدْ كَفَرَ بِمَا أُنْزِلَ عَلَى مُحَمَّدٍ
“Barangsiapa mendatangi dukun atau peramal lalu memercayai apa yang dia katakan maka dia telah kafir dengan apa yang diturunkan kepada Muhammad shallallahu alahi wa salam.”

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News