Musik  

Makna Tersembunyi dari Seragam Ikonik ‘The Black Parade’ My Chemical Romance

My Chemical Romance
Makna tersembunyi di balik seragam My Chemical Romance - The Black Parade. (Foto: Youtube My Chemical Romance)

HALOJABAR.COM – Walau sudah berumur lebih dari satu dekade, tapi sepertinya masih banyak yang belum tahu detail-detail kecil album The Black Parade milik My Chamical Romance ini.

Salah satunya yakni outfit ikonik mereka.

Seragam ala prajurit abad ke-19 yang dipakai oleh personel band asal New Jersey itu nyatanya jadi simbolisasi tersembunyi.

Dimana ternyata itu ada kaitanya dengan video klip ‘The Ghost Of You’- single dari album Three Cheers For Sweet Revenge (2004).

Di Video yang mengisahkan Gerad Way dan kawan-kawan sebagai tentara yang melakukan pertempuran di perang dunia 2 itu, bassist Mikey Way diceritakan tewas di akhir video.

Alur cerita dari video klip ‘The Ghost Of You’ itu ternyata masih berlanjut, yang mana berada pada album The Black Parade(2006).

Diketahui, dalam seni konseptual The Black Parade, semua personel grup My Chemical Romance tersebut menggunakan seragam hitam putih. Tapi jka kalian perhatikan lebih detil, kalian akan melihat perbedaan yang dimiliki oleh Mikey Way pada seragamnya.

Yaitu, medali kecil yang ditempel di bagian dadanya. Dimana detil kecil itu ternyata merupakan refrensi ke video klip ‘The Ghost Of You’.

Dikutip dari Alt Press, hal itu baru ditemukan oleh seorang penggemar MCR di Reddit, 14 tahun sejak The Black Parade dirilis, tepatnya pad 2020 silam.

Dengan Menuliskan “Tau gak kalau Mikey satu-satunya yang make medali di The Black Parade? Mikey Way make medali militer itu karena doi MATI di “The Ghost Of You”.

My Chemical Romance kabarnya sering menyimpan easter egg(pesan tersembunyi) dalam setiap album yang mereka buat, dan ternyata itu semua memang telah di konsep oleh mereka.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News