PSSI Resmi Rilis Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina, Cek Info Cara Pemesanannya di Sini

Alasan Timnas Argentina Bersedia Hadapi Indonesia di FIFA Match Day
(Foto: PSSI)

HALOJABAR.COM – PSSI resmi rilis harga tiket timnas Indonesia vs Argentina yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Rabu 19 Juni 2023 mendatang.

Dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina dijual mulai Rp600 ribu untuk yang termurah dan termahal Rp4.250.000.

Tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina dibagi dalam empat kategori yakni Kategori 3 dibanderol Rp600 ribu, Kategori 2 dibanderol Rp1,2 juta, kategori 1 dibanderol Rp2,5 juta dan kategori VIP Barat serta Timur dibanderol Rp4.250.000.

Untuk memesan tiket pertandingan uji coba Indonesia vs Argentina bisa dilakukan melalui website PSSI dan tiket.com.

Timnas Indonesia sendiri akan melakoni dua pertandingan FIFA Matchday pada pertengahan bulan Juni 2023 nanti.

Sebelum melawan Argentina, Indonesia berhadapan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Rabu 14 Juni 2023.

Sedangkan Argentina, selain berhadapan dengan Indonesia, juga dijadwalkan menghadapi Australia pada 15 Juni 2023 di Beijing, China.

Kehadiran Timnas Argentina yang menyandang juara Piala Dunia 2022, diharapkan berdampak positif terhadap perekonomian, tidak terkecuali sektor pariwisata.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, berharap kedatangan Tim Nasional sepak bola Argentina berdampak positif terhadap sektor pariwisata Indonesia.

Juara Piala Dunia 2022, Argentina akan datang ke Indonesia pada pertengahan bulan Juni 2023 mendatang, untuk melakoni laga FIFA Matchday menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Senin 19 Juni 2023 nanti.

Sandiaga Uno pun mengapresiasi keberhasilan PSSI di bawah pimpinan Erick Thohir yang sukses meyakinkan Timnas Argentina untuk hadir bertanding di Indonesia.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News