Rekomendasi Build Estes Milik OhMyV33NUS, Healing Tak Terbatas!

Build Estes dengan healing tak terbatas (Youtube)

Item ini selain akan meningkatkan Mana dan Physical Defense dari Estes, juga punya efek pasif yang sangat menyebalkan, yaitu mengurangi Attack Speed hero lawan sebesar 75%.

4. Immortality

+800 HP

+20 Physical Defense

Berikutnya ada Immortality yang cocok digunakan untuk memperpanjang jangka hidup dari Estes. Pasif dari item ini akan memberikan nyawa tambahan jika Estes terpick-off dan bila aktif di waktu yang tepat Estes bisa mengkombinasikannya dengan skill 1 ataupun ultimate yang akan membuat darahnya kembali terisi.\

5. Antique Cuirass

+920 HP

+54 Physical Defense

+4 HP Regen

Item berikutnya adalah Antique Cuirass yang akan meningkatkan HP dan Armor dari Estes. Tapi yang lebih utama adalah efek pasif dari item ini.

Pasif uniknya yang bernama Deter akan mengurangi Physical Attack musuh 8% selama 2 detik dan dapat di-stack hingga 3 kali.

6. Athena’s Shield

+900 HP

+62 Magic Defense

+2 HP Regen

Item terakhir adalah Athena’s Shield yang berfungsi untuk mereduksi Magic Damage dari hero-hero musuh, item ini sangat cocok digunakan jika lawanmu memiliki hero-hero mage late game seperti Lylia dan Pharsa yang dikenal punya damage pedas.

Itu dia build Estes M4 ala OhMyV33NUS tersakit di tahun 2023, yang dijamin bisa membuat Hyper Tank-mu sangat sulit untuk di-kill! ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News