Wisata  

Sedang Mencari Tempat Wisata Sejarah di Solo? Berikut Rekomendasi Museum yang Bisa Anda Kunjungi

Rekomendasi museum di Solo (Unsplash/Artur Matosyan)
Rekomendasi museum di Solo (Unsplash/Artur Matosyan)

HALOJABAR.COM- Sedang berada di Kota Solo? Terdapat beberapa rekomendasi museum di Solo yang wajib Anda kunjungi. Solo menjadi salah satu kota besar yang berada di Provinsi Jawa Tengah.

Selain kental dengan kultur dan budaya, kota Solo juga menyimpan beragam tempat wisata bersejarah yang sangat menarik untuk Anda kunjungi. Salah satunya yang bisa Anda kunjungi adalah beberapa museum yang berada di Kota Solo.

Terdapat beberapa rekomendasi museum di Solo yang sangat sayang untuk Anda lewatkan. Beberapa museum di Solo ini, bisa menjadi destinasi liburan edukasi yang dapat Anda kunjungi.

Dimana saja tempatnya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Rekomendasi Museum Di Solo

Merangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa rekomendasi museum di Solo yang wajib Anda kunjungi.

1. Museum Radya Pustaka

Rekomendasi museum di Solo yang pertama adalah Museum Radya Pustaka. Museum yang satu ini berlokasi di Jl. Brigjen Slamet Riyadi No. 275, Sriwedari, Laweyan, Kota Solo.

Museum Radya Pustaka ini menjadi salah satu museum tertua yang ada di Indonesia. Museum dibangun pada tanggal 28 Oktober 1890, saat masa pemerintahan Paku Buwono (PB) IX dan PB X.

Ketika mengunjungi museum ini, Anda dapat melihat beragam benda peninggalan. Seperti, buku-buku kuno, pusaka adat, wayang kulit maupun arca yang berasal dari zaman kerajaan bercorak Hindu–Budha.

2. Museum Keris Nusantara

Seperti kita tahu, beberapa daerah di Indonesia memiliki senjata tradisional berupa keris. Tertarik mengulik sejarah keris yang ada di Indonesia? Anda wajib mengunjungi Museum Keris Nusantara yang berada di Kota Solo.

Di museum ini, terdapat 409 keris dengan berbagai macam ukuran. Selain itu, di museum ini juga terdapat 38 benda pusaka lainnya.

Museum yang diresmikan oleh Presiden Jokowi pada tanggal 9 Agustus 2017 ini, berlokasi di Jl. Bhayangkara No. 2, Sriwedari, Solo.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News