Film  

Sinopsis Film The Fall Guy, Film Action Terbaru 2024 yang Dibintangi Ryan Gosling

Sinopsis Film The Fall Guy
Film The Fall Guy yang dibintangi Ryan Gosling. (Universal Pictures)

HALOJABAR.COMThe Fall Guy dijadwalkan untuk tayang pada 3 Mei 2024. Film ini merupakan salah satu karya dari perusahaan studio asal Amerika yaitu Universal Pictures. Film The Fall Guy menceritakan tentang Kehidupan Colt Seavers (Ryan Gosling).

Film ini merupakan adaptasi dari serial TV pada tahun 1980-an dengan judul yang sama. Dengan kreator yang berpengalaman, film ini diharapkan memenuhi ekspektasi dalam aksi, alur cerita, serta memberikan sentuhan komedi dan romansa tambahan.

Colt adalah seorang stuntman yang terlibat dalam penyelidikan pribadi setelah bintang film penggantinya menghilang di lokasi syuting film yang disutradarai mantan kekasihnya. Dengan premis yang unik, film action Hollywood terbaru di tahun ini akan melakukan premier perdananya di SXSW pada Maret 2024. Mari simak sinopsis dari film The Fall Guy.

BACA JUGA: Ryan Gosling Blak-blakan Kecewa dengan Nominasi Academy Awards 2024, Ini Alasannya

Sinopsis The Fall Guy

Film ini mengisahkan tentang Colt Seavers (Ryan Gosling), seorang stuntman veteran yang menggantikan aktor utama di adegan berbahaya di dalam film-film. Meskipun usianya sudah tua untuk pekerjaan tersebut, Colt tetap setia dan bersemangat terhadap profesinya.

Colt memiliki mantan pacar bernama Jody Moreno (Emily Blunt). Ia kini bukan hanya mantan kekasih, tetapi juga seorang sutradara yang membersamai dalam aksinya menjadi stuntman.

Namun sayangnya ketika Jody hendak memulai pekerjaan barunya, masalah besar muncul. Masalah tersebut yakni aktor utama proyeknya, Tom Ryder (Aaron Taylor-Johnson), tiba-tiba menghilang.

Kejadian tidak menyenangkan ini membuat Jody merasa gelisah dan khawatir. Kondisi ini semakin rumit karena jika Tom tidak ditemukan dalam waktu yang telah studio tentukan, maka proyek film pertama Jody secara otomatis akan batal.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News