STY Sebut Timnas Indonesia Miliki Peluang Menang di Kandang Vietnam

Shin Tae-yong (Dok. PSSI)

HALOJABAR.COM- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) ungkap peluang anak asuhnya kala melakoni laga tandang melawan Vietnam, nanti malam. Meski dirasa tidak mudah, STY melihat jika Timnas Indonesia memiliki peluang untuk meraih kemenangan.

“Kami sudah melakukan persiapan supaya bisa menampilkan performa bagus di pertandingan besok. Mungkin akan lebih berat karena kami bermain di kandang Vietnam. Tapi menurut saya kami punya peluang untuk menang,” ujar STY.

Baca Juga: Miliki Catatan Buruk di Kandang Vietnam, Shin Tae-yong: Saya akan Buktikan

Pasalnya, skuad Garuda berhasil mengantongi kemenangan 1-0 di pertemuan sebelumnya melawan Vietnam. Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan ini menilai jika hal tersebut tidak bisa menjadi tolok ukur timnya bisa kembali meraih kemenangan.

Apalagi beberapa pemain dipastikan absen pada laga yang akan berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, nanti malam. Diantaranya adalah Sandy Walsh dan Marc Klok.

Sandy Walsh dipastikan absen karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning. Sementara Marc Klok harus meninggalkan timnas untuk menjalani pemulihan cedera tendon achilles di Singapura.

Baca Juga: Mendadak! Rachmat Irianto Dipanggil Timnas Indonesia

Selain itu, terdapat beberapa pemain yang dikabarkan tengah sakit. Diantaranya adalah Nadeo Argawinata, Dimas Drajad, Pratama Arhan dan Ivar Jenner. Tetapi diluar itu, STY sudah dapat menurunkan dua pemain naturalisasi baru, yakni Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen.

Skuad Garuda pun mendapatkan tambahan amunisi jelang laga malam nanti. STY memutuskan untuk memanggil empat pemain, yakni Ernando Ari Sutaryadi, Muhammad Ferarri, Rachmat Irianto dan Syahrul Trisna Fadhillah.

Meski diantara beberapa pemainnya masih minim pengalaman, namun STY percaya bahwa anak asuhnya ini bakal mengerahkan kemampuan terbaiknya pada malam nanti. Apalagi secara pribadi STY memiliki keinginan untuk mematahkan rekor tidak pernah menang di kandang Vietnam.

Baca Juga: Setelah Rachmat Irianto, Muhammad Ferarri dan Ernando Ari Dapatkan Panggilan Darurat Timnas Indonesia

“Banyak pemain Indonesia yang masih belum berpengalaman, namun saya sadar mereka punya keinginan dan kemampuan untuk menghadirkan performa terbaik,” ungkapnya.

“Rekor selalu bisa dipecahkan, jika kita tidak memenangkan Vietnam lagi dalam 20 tahun terakhir. Tapi saya yakin rekor itu akan dipecahkan sekarang,” tegasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News