2 Doa Untuk Orang yang Sedang Menunaikan Ibadah Umrah

Doa bagi Orang yang Sedang Menunaikan Ibadah Umrah (Unsplash/Omer F. Arslan)

HALOJABAR.COM- Jika melihat dari segi bahasa umrah adalah ziarah/berkunjung. Sedangkan dari segi syar’i’ umrah adalah menziarahi ka’bah, melakukan tawaf di sekelilingnya, bersa’i antara Shafa dan Marwah dan mencukur atau menggunting rambut dengan cara tertentu dan dapat dilaksanakan setiap waktu.

Selain haji, para umat muslim sangat memimpikan untuk bisa menunaikan ibadah umrah. Dengan menunaikan ibadah umrah, seseorang bisa datang berkunjung ke tanah kelahiran Rasulullah SAW serta melakukan syariat ibadah yang mana itu hanya bisa dilakukan di sana.

Selaku umat Islam yang beriman, tentunya sangat mendambakan hal tersebut. Tetapi kita juga harus iktu berbahagia jika ada teman, saudara, atau keluarga yang bisa menunaikan ibadah umrah. Kebahagian tersebut, dapat kita ekspresikan dengan mendoakan orang lain dalam perjalanan serta ibadah umrah yang dikerjakan supaya lancar dan diterima oleh Allah SWT.

Lantas, doa apa yang harus kita panjatkan ketika ada orang lain yang sedang menunaikan ibadah umrah? Di bawah ini terdapat dua doa yang dapat kita ketahui.

Doa Untuk Orang yang Sedang Menunaikan Ibadah Umrah

Mengutip dari kitab Al-Adzkar oleh Imam An-Nawawi, untuk orang yang akan pergi umrah maka bacakanlah doa ini:

زَوَّدَكَ اللَّهُ التَّقْوَى وَغَفَرَ ذَنْبَكَ وَيَسَّرَ لَكَ الْخَيْرَ حَيْثُمَا كُنْتَ

Zawwadakallahut taqwa, wa ghafara dzanbaka, wa yassara lakal khayra haytsuma kunta

Artinya: “Semoga Allah SWT membekalimu dengan ketakwaan, mengampuni dosamu, dan memudahkanmu pada kebaikan di mana pun kamu berada.”

Doa ini disandarkan pada hadits Nabi Muhammad SAW riwayat Imam At-Tirmidzi yang mengisahkan salah seorang sahabat meminta bekal diri kepada Rasulullah SAW sebelum pergi: “Diriwayatkan kepada kami di Kitab At-Tirmidzi dari sahabat Anas RA, ia bercerita bahwa suatu hari seorang sahabat datang kepada Nabi Muhammad SAW, ia berkata, ‘Wahai Rasulullah, aku hendak bepergian. Berilah aku bekal.’ ‘Semoga Allah membekalimu dengan ketakwaan’, kata Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi’. Katanya. ‘Semoga Allah mengampuni dosamu’, jawab Rasulullah SAW. ‘Tambahkan lagi wahai Rasul’. ‘ Semoga memudahkanmu pada kebaikan di mana pun kamu berada.’ Jawab Rasul. Imam At-Tirmidzi berkata, ‘ini hadits hasan.’” (HR Tirmidzi).

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News