5 Rekomendasi Motor Kopling Yamaha untuk Mudik Lebaran

5 Rekomendasi Knalpot Aftermarket untuk Motor RX King, Bikin Bleyer Semakin Ciamik
5 Rekomendasi Knalpot Aftermarket untuk Motor RX King, Bikin Bleyer Semakin Ciamik

HALOJABAR.COM – Ada banyak rekomendasi motor Yamaha dengan transmisi kopling yang cocok digunakan untuk mudik Lebaran tahun 2024 ini.

Bagi para penggemar otomotif, motor kopling selalu menjadi pilihan menarik karena memungkinkan pengendara untuk mengendalikan perpindahan gigi secara penuh.

Yamaha, sebagai salah satu merek terkemuka dalam industri ini, menawarkan berbagai pilihan motor kopling yang menarik perhatian.

Terlebih, Yamaha dikenal dengan sejumlah motor klasiknya yang telah menjadi legenda, seperti Yamaha RX-King dan Yamaha Scorpio.

Di musim mudik tahun ini, Yamaha menghadirkan berbagai varian motor kopling yang cocok untuk perjalanan jarak jauh yang aman dan nyaman.

BACA JUGA: 5 Perbedaan Antara Yamaha RX Spesial dan RX King

Berikut beberapa pilihan terbaik dari Yamaha:

1. Yamaha All XSR 155

Bagi mereka yang menyukai gaya klasik, Yamaha XSR 155 adalah pilihan yang tepat. Dilengkapi dengan mesin 4 stroke, radiator mesin dengan cairan pendingin, dan kapasitas mesin 155cc, All XSR 155 menawarkan kombinasi daya maksimum yang mencapai 14,2 kW/10000 rpm dan torsi maksimum 14,7 Nm/8500 rpm.

Dengan tangki bensin berkapasitas 10,4 liter dan fitur Fuel Injection yang irit, motor ini cocok untuk perjalanan jarak jauh. Harganya mulai dari Rp38.075.000.

2. Yamaha MT 15

Yamaha MT 15, dengan desain sport naked yang futuristik, menawarkan pengalaman berkendara yang nyaman dan aerodinamis. Ditenagai oleh mesin 155cc, MT 15 mampu menghasilkan torsi maksimum 14,7 Nm/8500 rpm dan daya maksimum 14,2 kW/10000 rpm.

Sensasi berkendara dengan kecepatan tinggi membuatnya menjadi pilihan menarik. Harganya mulai dari Rp38.825.000.

BACA JUGA: Lakukan 4 Hal Ini agar Motor Yamaha NMAX Kamu Tetap Irit BBM

3. Yamaha All New R15

Bagi pecinta motor sport, Yamaha R15 telah menjadi pilihan favorit. Dengan tipe kopling Multi Wet Clutch yang nyaman, All New R15 dilengkapi dengan mesin 155,09cc dan transmisi 6 percepatan.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News