Film  

Fakta Menarik Film ‘Vina: Sebelum 7 Hari’ yang Diangkat dari Kisah Nyata

Vina Sebelum 7 Hari
Film horor kriminal Vina: Sebelum 7 Hari. (Dee Company)

HALOJABAR.COM – Production House Dee Company resmi merilis trailer untuk film horor kriminal “Vina: Sebelum 7 Hari” di kanal YouTube resminya.

Film ini mengangkat dari kisah nyata korban geng motor di Cirebon bernama Vina.

“Jadi, ketika kami sepakat dengan keluarga ingin memfilmkan kisah Vina, kami mendengarkan dengan seksama seperti apakah kehidupan almarhumah sewaktu hidup,” kata Produser dan CEO Dee Company Dheeraj Kalwani, dikutip dari keterangan persnya, Jumat 19 April 2024.

Bagi yang penasaran, berikut ini fakta menarik dari film horor Vina: Sebelum 7 Hari, seperti dilansir dari detikcom.

BACA JUGA: Datangi MUI, Film Horor Kiblat akan Berganti Judul

Fakta Unik Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kemunculan film produksi Dee Company ini lantas jadi perhatian warganet, usai sebelumnya mereka juga sukses dalam film horornya, Siksa Neraka.

Apalagi, film yang disutradarai langsung oleh Anggy Umbara ini menghadirkan sederet fakta-fakta unik menjelang hari penayangannya.

Diisi oleh Pemain Baru hingga Lawas

Pertama, film Vina: Sebelum 7 Hari ini diisi oleh sederet aktor dan aktris kawakan Tanah Air.

Bahkan, sosok Nayla Denny Purnama yang sebelumnya memerankan film Siksa Neraka, kembali dipercaya untuk memerankan sosok mendiang Vina.

Tak hanya itu, ada pula berbagai nama-nama besar lainnya seperti Yusuf Mahardika, Gisellmma Firmansyah, Delia Husein, Fahad Haydra, Ridwan Kainan, dan Imran Ismail. Serta, terdapat juga aktor dan aktris senior seperti Septian Dwi Cahyo, Pritt Timothy, Niniek Arum, hingga Lydia Kandou.

BACA JUGA: Diangkat dari Kisah Nyata, Trailer Film “Vina: Sebelum 7 Hari” Resmi Dirilis

Menghadirkan Suara Tangisan Vina

Agar semakin terasa nyata bagi penonton, suara tangisan Vina yang sempat menjadi perbincangan bakal ditayangkan pula dalam film Vina: Sebelum 7 Hari ini. Bahkan, sang bintang utama, Nayla D. Purnama dipercaya untuk me-remake ulang suara tangisan tersebut.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News