Kasus Dugaan Penembakan Bahar bin Smith oleh OTK, Belasan Orang Saksi Telah Diperiksa

Bahar bin Smith. (Foto: PMJ News)

HALOJABAR.COM – Sebanyak 16 orang telah diperiksa polisi sebagai saksi kasus dugaan penembakan oleh orang tak dikenal kepada Habib Bahar bin Smith di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dikutip dari PMJ News, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanudin mengatakan, pihaknya telah memanggil 16 orang saksi untuk dimintai keterangan perihal dugaan penembakan tersebut.

“16 saksi (yang sudah diperiksa),” ujar Iman dikutip dari PMJ News, Sabtu 20 Mei 2023.

Meski begitu, Iman tidak memberikan penjelasan lebih jauh hasil pemeriksaan yang sudah dilakukan, termasuk dengan siapa saja yang sudah diperiksa.

Iman hanya menyampaikan bahwa proses pemeriksaan yang dilakukan oleh pihaknya masih berfokus pads pemeriksaan saksi-saksi dan juga pendalaman dari CCTV yang berada di sekitar lokasi dugaan penembakan.

“Kami dalam proses permintaan keterangan saksi-saksi dan pendalaman terhadap CCTV,” ucapnya.

Laporan dugaan penembakan kepada Bahar bin Smith diterima Polsek Kemang, Bogor pada Jumat 12 Mei 2023 dan saat ini polisi masih melakukan pendalaman dengan meminta keterangan dari sejumlah orang.

Menurut Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat (Jabar) Kombes Pol Ibrahim Tompo, sejauh ini ada delapan orang yang dimintai keterangan terkait laporan penembakan itu, termasuk Habib Bahar sebagai pelapor.

“Masih bersifat interogasi pada delapan orang. (Yang diperiksa) Habib Bahar dan orang yang diperkirakan bisa memperjelas kejadiannya,” kata Ibrahim.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News