Passos Pastikan Tiga Penjaga Gawangnya dalam Kondisi Oke

Kiper Persib, Fitrul Dwi R

HALOJABAR.COM– Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos menegaskan semua anak asuhnya dalam Kondisi Baik. Hal ini berdasarkan keterangan Tim Dokter Beberapa waktu lalu.

Passos melanjutkan, kedua kipernya yakni Teja Paku Alam dan Fitrul Dwi Rustaf bahkan sudah mengikuti latihan.

Seperti diketahui, Teja Paku Alam sempat mengalami dislokasi pada jari tengah saat sesi latihan jelang laga uji coba melawan Dewa United FC.

Sementara kondisi penjaga gawang Persib lainnya, Reky Rahayu masih dalam pantauan tim dokter.

“Kondisi semua kiper sekarang bagus, Teja kembali untuk latihan. Kondisi Fitrul oke, kondisi pemain muda, Sheva dan Fitrah oke. Sekarang saya sedang butuh recovery kiper Reky, dia butuh dua minggu untuk istirahat. Dokter Rafi bicara buat saya, kondisi Reky its oke. Butuh istirahat dua minggu untuk Reky kembali ke latihan,” kata Passos.

Terkait program training center (TC) yang digelar di Yogyakarta, Passos mengatakan semua pemain dalam keadaan prima. Ia berharap sebelum kompetisi dimulai, pemainnya sudah siap mengarungi Liga 1 2023/2024.

“Di Jogja tim oke, latihan oke, kerja keras, saya bicara semua kiper tetap fokus karena setelah dua minggu ini liga dimulai. Saya berharap kiper dalam kondisi yang bagus saat memulai Liga,” sambungnya

Ditanya soal kemungkinan Persib mendatang amunisi baru diposisi penjaga gawang, Passos berharap manajemen segera mendatangkan kiper baru guna mengantisipasi padatnya jadwal kompetisi musim depan

“Saya pikir bawa kiper buat Persib Bandung itu butuh kiper dengan karakter yang kuat, karena Persib merupakan tim besar. Saya berharap saya bisa membawa kiper untuk bantu saya, tim pelatih, dan Persib,”pungkasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News