5 Cara Efektif Sembuhkan Insomnia, Salah Satunya Jangan Nonton Film Horor

gejala insomnia
Ilustrasi gejala insomnia. (Fanette/pixabay)

HALOJABAR.COM – Seperti diketahui, insomnia adalah gejala sulit tidur pada malam hari.

selain sulit tidur, gejala insomnia pun sering terbangun saat malam dan sulit untuk tidur kembali, juga terbiasa bangun lebih awal dan selalu merasa kurang tidur.

Berikut cara efektif yang bisa menyembuhkan Insomnia

Pola Hidup Sehat

Untuk bisa menyembukan insomnia adalah dengan menjalani pola hidup sehat. seperti rutin berolahraga, banyak mengonsumsi makanan sehat, tidak makan terlalu banyak atau terlalu malam, jangan mengonsumsi alkohol atau minuman berkafein.

Berpikir Positif

Sebaiknya anda mencoba untuk mengerjakan kegiatan-kegiatan positif, seperti relaksasi sebelum tidur, misalnya yoga, mendengarkan musik, baca buku. Aktivitas tersebut bisa memberika ketengan dan kenyaman, sehingga ada bisa tertidur lelap.

Konsumsi Obat Tidur Sesuai Resep Dokter

Hindari mengonsumsi obat-obatan untuk mengatasi insomnia secara berlebihan, gunakan obat-obatan tersebut sesuai resep dari dokter.
Meski membuat anda tidur, mengonsumsi obat juga memiliki resiko dan efek samping yang tidak bain untuk kesehatan, seperti sulit konsentrasi, mudah stress, sakit kepala, hingga depresi.

Menetapkan Jadwal Jam tidur

Untuk bisa tidur dengan cepat anda harus mengantisipasi perubahan jam tidur seperti tuntutan bekerja di malam atau dini hari, dapat mengganggu mekanisme srikadian. Mekanisme tersebut merupakan mekanisme alami tubuh yang mengatur jadwal tidur, metabolisme, serta suhu tubuh.

Jika ritme itu terganggu, memperbesar terjadinya gejala insomnia. Alangkah baiknya mengatur jadwal tidur anda dengan konsisten seperti tidur dan bangun di jam yang sama.

Hindari Menonton Film Horor

Banyak yang merasa faktor terjadinya insomnia adalah karena bekerja, bermain game, atau hal lainnya. Padahal, menonton film bisa memicu serangan panik. Situasi dalam film horor sangat mempengaruhi suasana hati dan kondisi psikologis.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News