Wisata  

5 Rekomendasi Wisata Dekat Gunung Tangkuban Perahu 2023

5 Rekomendasi Wisata Dekat Gunung Tangkuban Perahu 2023
5 Rekomendasi Wisata Dekat Gunung Tangkuban Perahu 2023. (Istimewa)

Sayangnya, Farm House tidak memiliki lapangan parkir yang luas.

Sehingga ketika penuh, kendaraan harus diparkir di luar area Farm House.

4. Wisata Alam Capolaga

Ketika berkunjung ke Gunung Tangkuban Perahu, jangan lewatkan untuk mampir ke Wisata Alam Capolaga, yang berjarak hanya 30 menit perjalanan.

Lokasinya ini tidak terlalu jauh, tepatnya di Jalan Raya Cicadas, Subang.

Jika mencari suasana alam dan air jernih yang segar, maka tempat wisata ini sangat cocok.

Wargi dapat menikmati aliran sungai dan curug dengan aliran air bersih.

Di wisata dekat Tangkuban Perahu ini juga tersedia area kemah yang bisa digunakan untuk mendirikan tenda.

Area kemah pun berdekatan dengan aliran sungai, sehingga bisa tidur sambil mendengar aliran air.

Jika tidak punya alat kemah yang lengkap, jangan khawatir sebab pihak pengelola juga menyediakan penyewaan alat kemah, seperti tenda dan matras.

Bahkan pengelola juga menawarkan villa yang bisa disewa jika ingin bermalam di sana.

Sementara itu, untuk tiket masuk ke Wisata Alam Capolaga ini, dikenakan biaya sebesar Rp10.000 per orang.

5. Grafika Cikole

Grafika Cikole adalah destinasi wisata dekat Tangkuban Perahu lainnya yang bisa didatangi.

Ia adalah tempat wisata alam hutan pinus di lereng Gunung Tangkuban Perahu yang letaknya berada di sebelah kiri jalan.

Grafika Cikole ini punya lebih banyak ragam wahana permainan dan fasilitas jika dibandingkan dengan objek wisata serupa yang dikelola oleh pemerintah.

Selain itu, di lokasi ini Moms bisa memanfaatkan fasilitas outbound.

Di antaranya, seperti flying fox, ATV, paintball, turun tebing, dan jalan diatas tali yang membentang dari pohon ke pohon.

Ada juga area camping serta penginapan berupa rumah kayu.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News