Bahaya Mengintai! Ini 5 Dampak Buruk Menahan Buang Air Kecil

ilustrasi menahan buang air kecil / PIXABAY

HALOJABAR.COM – Menahan membuang air kecil terkadang dilakukan saat berada dalam kondisi yang tidak menemukan toliet atau sedang sibuk.

Menahan buang air kecil bisa berakibat fatal karena menyebabkan infeksi saluran kemih, pembengkakan kandung kemih.

Selain itu, bahaya lainnya bisa membuat kandung kemih menjadi sensitif akibat koleksi bakteri di sekitar pembukaan uretra dan sensor menjadi terlalu aktif sehingga membuat kencing lebih sering dari biasanya.

Seorang ahli urologi mengungkapkan akibat dari kebiasaan menahan buang air kecil yang tampaknya tidak berbahaya ini ternyata dapat berdampak buruk bagi kesehatan.

Seperti dilansir dari laman Best Life, berikut ini adalah lima hal yang terjadi pada tubuh saat menahan buang air kecil di antaranya:

  1. Beresiko Infeksi Saluran Kemih

Salah satu risiko terbesar menahan kencing terlalu lama atau terlalu sering adalah meningkatkan risiko infeksi saluran kemih (ISK).

“Ketika urine tertahan di kandung kemih, itu menciptakan tempat berkembang biak bagi bakteri untuk tumbuh dan menyebabkan infeksi,” jelas residen urologi dan ahli medis internal untuk bedbible.com, Martina Ambardjieva.

Ketika urine tidak dikeluarkan secara teratur, bakteri dapat menyebar ke uretra dan ginjal, yang pada akhirnya menyebabkan ISK. ISK biasanya memerlukan pengobatan antibiotik, jadi harus selalu segera ke dokter saat mengalami tanda-tanda pertama infeksi.

  1. Melemahkan Otot-otot Kandung Kemih

Menurut spesialis nyeri panggul yang berlokasi di New York City, Amerika Serikat, Sonia Bahlani, menahan buang air kecil terlalu lama dapat menyebabkan kontraksi otot dasar panggul.

“Ketika ini terjadi, itu dapat menyebabkan kelemahan otot di sekitar kandung kemih,” ujarnya.

Jika dilakukan dalam jangka waktu yang lama, kondisi ini dapat menyebabkan hal-hal seperti nyeri atau inkontinensia. Ambardjieva mengatakan, secara khusus, ini terjadi ketika otot detrusor di kandung kemih berkontraksi dan menekan sfingter uretra yang tertutup.

  1. Kemungkinan Terkena Batu Kandung Kemih

Ambardjieva memaparkan konsekuensi lain dari menahan buang air kecil terlalu lama yaitu risiko batu kandung kemih.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News