Daftar Pusat Baju Bedug Lebaran Murah Meriah di Kota Bandung

pusat baju lebaran bandung
Pasar Baru di Kota Bandung. (Ist)

HALOJABAR.COM – Membeli baju baru untuk hari Lebaran Idul Fitri merupakan tradisi yang tak dapat ditinggalkan bagi masyarakat Indonesia.

Seperti halnya di Bandung, banyak warga yang berburu baju bedug untuk tampil gaya di hari Lebaran.

Pasalnya, Bandung sudah lama masyhur sebagai trendsetter di dunia fesyen Tanah Air maupun mancanegara.

Apalagi jika bicara soal baju Lebaran, kota ini punya segudang tempat yang menawarkan model-model baju kekinian dengan harga variatif.

Berikut rekomendasi tempat baju Lebaran di Bandung yang murah meriah dan ramah di kantong.

BACA JUGA: Daftar 10 Mal Favorit di Kota Bandung, Kamu Sering Belanja ke Mana?

1. Pasar Baru Trade Center

Pertama, ada Pasar Baru Trade Center di Jalan Otto Iskandardinata Nomor 152, Kebon Jeruk, Kecamatan Andir, Kota Bandung. Pasar yang sudah berdiri sejak tahun 1906 ini kerap disebut-sebut pula sebagai Tanah Abang atau Mangga Dua-nya Bandung.

Pasar ini terbagi atas sembilan lantai, dengan total lebih dari 3 ribu toko menyediakan aneka macam pakaian, khususnya busana Muslim. Mulai dari baju muslim kaftan, baju koko, kerudung, hingga alat ibadah seperti sarung, sajadah, dan mukena dapat kamu temui dengan harga terjangkau.

Bukan hanya pakaian saja, kamu juga bisa berbelanja aneka pakaian lainnya seperti sepatu, tas, perhiasan agar semakin pas digunakan saat bersilaturahmi. Serta, ada pula sprei, handuk, hingga permadani yang cocok untuk dijadikan sebagai hampers Lebaran.

Sekedar informasi, Pasar Andir Trade Center beroperasi setiap harinya mulai pukul 08.00 – 18.00 WIB.

2. Pasar Andir

Berlokasi di Jalan Waringin Nomor 24, Ciroyom, Kecamatan Andir, Kota Bandung, Pasar Andir bisa menjadi pilihan berikutnya untuk berburu baju Lebaran.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News