Musik  

Jelang Konser Coldplay, Polisi Terima Laporan 73 Orang Jadi Korban Penipuan Oknum Penjuam Tiket

Konser Coldplay Jakarta Dapat Ancaman Dibakar, Sandiaga Uno Langsung Bereaksi, Ini Katanya
Ilustrasi Coldplay (Instagram/ @pkentertainment.id)

HALOJABAR.COM  – Grup Band ternama asal Inggris Coldplay akan segera menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada malam ini.

Akan tetapi, di tengah gegap gempita konser akbar ini, ada beberapa korban penipuan penjualan tiket konser Coldplay oleh okbum yang tak bertanggung jawab.

Polisi menerima 73 laporan para korban yang merasa tertipu karena tidak menerima tiket konser grup band asal Inggris, Coldplay  hingga waktunya.

“Betul sudah ada 73 orang yang datang melapor ke Polres. Jadi bukan karena tiket palsu, tetapi mereka sudah beli tapi enggak dapat tiket,” kata Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Chandra Mata Rohansyah dikutip dari Antara News, Rabu 15 Oktober 2023.

Chandra menyebut berdasarkan laporan yang diterima pihaknya, para penjual tiket itu membeli tiket Coldplay dari pembeli lainnya (reseller). Sehingga,  penjual tersebut terus melakukan komunikasi dengan orang yang menjual tiket Coldplay.

Selain itu, pihak penjual juga terus berkomunikasi dengan para pembeli dan terus mengusahakan agar bisa mengembalikan uang pembeli ataupun mengganti kerugiannya.

“Yang menjual tiketnya juga sudah komunikasi dengan para korban. Nah para pembeli ini juga sudah komunikasi. Tapi apapun ceritanya  kerugian harus diganti karena dari para pembeli itu ada beberapa yang minta uangnya dikembalikan,” jelas Chandra.

Chandra menyebut hingga saat ini pihaknya masih memeriksa berapa total kerugian dari korban tiket tersebut dan berusaha menenangkan para korban yang merasa dirugikan karena gagal mendapatkan tiket konser Coldplay.

Sebuah unggahan trending di media sosial X terkait aksi penipuan tiket konser Coldplay. Dalam unggahan tersebut berisi tentang seorang wanita berinisial GDA melakukan penipuan terhadap calon penonton (customer) dengan modus menjual tiket konser.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News