Membanggakan! Tim Putri Bandung Tectona Berhasil Meraih Gelar Juara Livoli Divisi Satu

Tim putri Bandung Tectona (Instagram @pbvbandungtectona)

HALOJABAR.COM- Berhasil menundukan Lombok Electrik PLN di final, tim putri Bandung Tectona raih juara Livoli divisi satu. Tim putri Bandung Tectona berhasil menundukan Lombok Electrik PLN dengan skor 3-0 (25-22, 30-28, 25-20) di GOR Poltekpar Lombok Tengah, NTB, Minggu (15/10/2023) kemarin.

Raihan gelar juara tersebut menjadi pelengkap catatan impresif Bandung Tectona dengan torhena tidak pernah menelan kekalahan selama kejuaraan Livoli divisi satu ini.

Baca Juga: Berapa Ukuran Lapangan Bola Voli? Ini Aturan Standar PBVSI dan FIVB

Pelatih tim putri Bandung Tectona, Rastoni, mengatakan jika kekompakan anak asuhnya di lapangan menjadi kunci keberhasilan tersebut.

“Anak-anak kompak di lapangan itu yang menjadi kunci,” kata Rastoni usai laga.

Sebelum menghadapi laga final, Rastoni menekankan kepada timnya agar bermain tenang dan mengutamakan blok serta servis.

“Saya tekankan kepada anak-anak mengutamakan servis dan blok. Ternyata semua berjalan dengan baik,” tambahnya.

Di sisi lain, pelatih Lombok Electrik PLN, Abdul Munib, menyebut jika anak asuhnya tampil kurang baik di partai final Livoli divisi satu.

“Anak-anak tampil kurang bagus. Kami tidak punya quicker. Sehingga kami lemah di blok,” kata Munib.

Sementara itu, di perebutan peringkat ketiga dan keempat, Jenggolo Sport Sidoarjo berhasil menekuk Yuso Yogyakarta dengan skor 3-0 (25-21, 28-26, 25-22). Dengan hasil tersebut, membuat Jenggolo berhasil menduduki peringkat ketiga sedangkan Yuso harus puas menempati posisi keempat.

Tampil sebagai juara Livoli divisi satu, Bandung Tectona mendapat hadiah uang pembinaan sebesar Rp 25 juta. Lalu, Lombok Electrik PLN mendapat hadiah sebesar Rp 17,5 juta.

Sementara itu, Jenggolo Sport Sidoarjo memperoleh hadiah sebesar Rp15 juta, dan Yuso Yogyakarta meraih hadiah sebesar Rp12,5 juta. Dengan hasil tersebut, membuat keempat tim ini bakal promosi ke Livoli divisi utama musim depan.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News