Misi Shayne Pattynama untuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Shayne Pattynama (pssi.org)

HALOJABAR.COM- Pemain bertahan Timnas Indonesia, Shayne Pattynama ingin timnya bisa tampil maksimal pada gelaran Piala Asia 2023. Shayne Pattynama ingin Indonesia tidak hanya menjadi tim pelengkap saja pada Piala Asia 2023.

Meski akan berhadapan dengan tim yang kuat, Pemain kelahiran Belanda tersebut mengatakan jika skuad Indonesia mampu bersaing dalam gelaran Piala Asia kali ini.

Baca Juga: Mengupas Kekuatan Lawan Indonesia di Piala Asia 2023: Jepang, Irak dan Vietnam

“Kami datang bukan hanya untuk bermain tapi untuk bersaing dengan tim lain, karena kami bermain melawan tim-tim hebat. Jadi kami harus menunjukkan kepercayaan diri, bahwa tidak mudah (bagi tim lain) melawan kami,” ujarnya.

Selain itu, Shayne mengatakan jika dirinya akan membawa misi khusus untuk Indonesia pada gelaran tersebut. Ia menyebut jika dalam gelaran ini akan menunjukkan jika Indonesia merupakan tim yang bagus.

“Target saya di Piala Asia adalah menunjukkan bahwa tim kami adalah tim dengan bakat-bakat bagus,” ucapnya.

Di sisi lain, pemain naturalisasi tersebut mengaku senang bisa kembali bergabung dengan skuad Garuda. Ia mengaku siap membela tim Merah Putih dalam gelaran sepakbola akbar se-Asia ini.

“Sebelumnya saya memang sempat liburan setelah Liga Norwegia usai, tapi saya siap untuk latihan menghadapi Piala Asia,” katanya.

Baca Juga: Jadwal TC dan Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023

Sejak menjadi WNI, Shayne sendiri telah mencatatkan 5 kali caps bersama timnas di berbagai ajang. Ia menjalani debut pertamanya bersama timnas saat menjamu Argentina di FIFA Matchday, 19 Juni 2023, lalu.

Kini, Shayne kembali dipercaya oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Antalya Turki.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News