Wisata  

Tak Hanya Bunaken, Inilah 6 Destinasi Wisata Menarik di Sulawesi Utara yang Wajib Dikunjungi Pelancong

Taman Bawah Laut yang menjadi salah satu unggulan di Manado _ @aryaduta_hotels

Tanpa harus menyelam, kamu bisa melihat biota laut yang hidup di karang, tak jauh dari pantai.

Pantai Malalayang terletak di Kecamatan Malalayang, sebelah selatan pusat Kota Manado. Untuk menuju ke sini hanya membutuhkan waktu 20 menit dengan jarak 4 km.

Untuk masuk ke tempat wisata ini, kamu perlu membayar Rp5 ribu saja. Sementara, biata parkir dipatok Rp2 untuk sepeda motor, dan Rp5 ribu untuk kendaraan roda empat.

  1. Taman Laut Tumbak

Taman Laut Tumbak memiliki pesona alam bawah lautnya yang tak kalah menarik dengan Taman Laut Bunaken. Air laut yang jernih membuat kamu bisa melihat hamparan karang yang indah dari permukaan. Untuk menyaksikan keindahan bawah laut di Tumbak, kamu bisa memilih 20 titik snorkeling dan diving, seperti spot Napo Kipas, Bohaga Mangrove, Bohaga kecil, Taman Karang, dan juga Pintu Samudera.

Menyelam di Tumbak, kamu akan disajikan hamparan panorama karang (scleractinia dan alcyonacea) di area seluas 300 meter pada kedalaman tiga sampai enam meter.

Selain itu, kamu pun bisa menemukan ratusan spesies ikan yang hidup di perairan Pulau Tumbak, seperti common lionfish, banggai, nudibranch, cardinalfish, clownfish, napoleon, angelfish, surgeonfish, unicornfish, dan masih banyak lagi.

Taman Laut Tumbak terletak di Kecamatan Posumaen, Minahasa Tenggara. Kamu harus melakukan perjalanan selama tiga jam dari kota Manado untuk mencapai desa Tumbak.

Untuk bisa menjelajahi Taman Laut Tumbak, kamu akan dikenakan biaya  sebesar Rp5 ribu per orang.

  1. Pulau Ponteng

Selain Taman Laut Tumbak, kamu juga wajib mengunjungi Pulau Ponteng saat berlibur ke Sulawesi Utara. Pulau Ponteng merupakan pulau kecil tak berpenghuni yang terletak di desa Tumbak Kecamatan Posumaen Kabupaten Minahasa Tenggara.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News