Waspada! Ini Titik-titik Wilayah Langganan Banjir di Bandung Timur

Kolam retensi di pasar Induk Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat. Kawasan ini jadi titik langganan banjir di Bandung Timur. (Foto/HALOJABAR.COM)

Jalan Rumah Sakit

Masih di sekitaran Gedebage, banjir juga sering terjadi di Jalan Rumah Sakit, Ujung Berung. Genangan air bisa mencapai 40-60 cm. Setiap kali hujan dengan intensitas tinggi, jalan rumah sakit cukup mencekam karena tidak bisa dilalui oleh kendaraan.

Ujungberung

Banjir juga terjadi di wilayah Ujungberung. Persimpangan Jalan rumah sakit ketika hujan ekstrim kerap terjadi banjir. Titik paling parah luapan air berada di Yogya Jalan A.H. Nasution, Pasirjati, Kecamatan Ujung Berung. Titik ini berada di legokan. Hal tersebut membuat luapan air terjadi.

Cikadut

Wilayah lainnya adalah Cikadut, atau jalan provinsi A.H Nasution, terutama di depan SPBU Pertamina dan persimpangan Jalan Cikadut. Ketika hujan dengan intensitas tinggi, kerap terjadi genangan air hingga 30-60 cm.

Antapani/Jalan Terusan Jakarta

Titik banjir selanjutnya di Bandung Timur adalah di daerah Antapani atau tepatnya berada di Indomaret Plus, Jalan Terusan Jakarta persimpangan Jalan Subang.

Di kawasan ini, setiap hujan pasti ada banjir. ***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News