5 Rekomendasi Router Wifi Terbaik, Dijamin Internet Anti Lemot

5 Rekomendasi Router Wifi Terbaik, Dijamin Internet Anti Lemot
Pixabay

HALOJABAR.COM – Kebutuhan kita akan wifi semaking meningkat baik di rumah ataupun di tempat publik. Banyak orang yang menanyakan username dan password wifi di sekolah, kosan, café, hotel, kantor, dan lain sebagainya. Maklum, akses internet saat ini mulai menjadi kebutuhan utama.

Sebab dengan adanya internet, kita dapat melakukan banyak hal. Mulai dari kewajiban seperti pekerjaan dan kegiatan akademis, sampai ke dunia hiburan seperti main game, streaming film, dan sekadar mengakses media sosial.

Memilih router wifi harus mempertimbangkan beberapa hal seperti jenis kebutuhan. Contohnya jarak jangkauan wifi, jumlah pengguna, pita frekuensi yang digunakan, sampai ke bentuk rumah dan bahan bangunan yang digunakan. Nah, kali ini Halojabar.com telah merangkum dan menjadikan 5 rekomendasi router wifi terbaik untuk kamu pasang dirumah .

1. TP-Link WR845N

Dengan 3 antena yang tertanam di router ini, jangkauannya cukup luas dan menjaga stabilitas jaringannya. Selain itu, dengan kontrol IP, administrator bisa menentukan berapa bandwith yang akan diberikan ke setiap perangkat.

Pengguna dapat merasakan kecepatan rata-rata hingga 220Mbps dan 190Mbps saat melakukan proses transmisi data. Tentunya ini juga dibarengi dengan kualitas koneksi internet yang kamu gunakan.

TP-Link merancang router untuk dapat melakukan empat pekerjaan. Selain menjadi router jaringan, WE845N juga bisa menjadi access point, range extender, dan WISP yang merupakan modul fungsional untuk berbagai kebutuhan.

2. Netgear R7800 – Nighthawk X4S AC2600

Router R7800 ini memiliki segudang fitur unggulan. Mulai dari kinerja untuk bermain yang baik, kekuatan komputasi koneksi yang cepat, hingga teknologi Wi-fi yang sangat unggul. Prosesor yang tertanam adalah dual-core 1.7GHz yang sanggup untuk dijadikan router utama.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News