Babak Championship Series Mengalami Penyesuaian Jadwal, Bojan Hodak Angkat Bicara

Pelatih Persib, Bojan Hodak (Media Officer Persib)

HALOJABAR.COM- Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak angkat bicara mengenai penyesuaian jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024, yang dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Sebenarnya, Bojan Hodak sendiri menginginkan jika babak Championship Series tetap digelar sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Meski begitu, ia tetap menghargai keputusan yang dilakukan oleh LIB.

Baca Juga: Bertemu Bali United di Babak Championship Series, Ini yang Diinginkan Bojan Hodak

Pasalnya, Maung Bandung sendiri agak sedikit diuntungkan dengan penyesuaian ini. Pasalnya, saat ini beberapa pilar Maung Bandung tengah mengalami masalah kebugaran.

Dengan penyesuaian ini, tentunya beberapa pilar Maung Bandung yang tengah mengalami kebugaran jadi memiliki waktu untuk menjalani pemulihan.

“Bagi kami, memang lebih baik jika bermain sekarang (sesuai jadwal awal). Tapi saat ini juga ada 4-5 pemain yang cedera ringan bisa pulih karena mereka butuh sekitar tujuh hari untuk pulih,” ujar Bojan Hodak.

Pelatih berusia 52 tahun tersebut berharap jika Maung Bandung dapat tampil dengan kekuatan penuh pada babak Championship Series nanti. Oleh karena itu, ia tetap mengambil sisi positif dengan penyesuaian jadwal tersebut.

“Harapannya tentu saja kami memiliki kekuatan penuh. Tapi tidak apa-apa, semuanya juga mengalami hal yang sama dari keempat tim yang bertanding. Jadi kami akan bersiap sambil menunggu,” ungkapnya.

Baca Juga: Pesan Umuh Muchtar untuk Persib dalam Menghadapi Bali United di Championship Series

LIB baru saja mengumumkan jika babak Championship Series bakal mengalami penyesuain jadwal, sehubungan dengan lolosnya Timnas Indonesia ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Dalam surat pemberitahuannya, pihak LIB memberikan tiga opsi penjadwalan pertandingan Championship Series Liga 1 musim 2023-2024. Berikut opsi penjadwalan babak 4 besar Liga 1 2023-204.

1. Apabila Timnas U-23 menang pada semi final (29 April 2024): Championship Series akan dimulai pada 7-8 Mei 2024
2. Apabila Timnas U-23 tidak berhasil pada babak semifinal (29 April 2024) dan menang pada perebutan tempat ke-3 (2 Mei 2024): Championship Series dimulai pada 9-10 Mei 2024
3. Timnas U23 gagal pada babak semi final (29 April 2024) dan perebutan tempat ke-3 (2 Mei 2024) sehingga Timnas U-23 harus bermain di babak Playoff Olimpiade (9 Mei 2024): Championship Series dimulai pada 14-15 Mei 2024.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News