Bio Farma dan PT Pos Indonesia Kolaborasi Luncurkan Magic Box untuk Distribusi Vaksin

Bio Farma PT Pos

“Baik yang berperan sebagai penyedia jasa logistik, dan juga sebagai pengguna jasa. Dengan adanya kerja sama yang baik antar entitas, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif untuk negara.”

Pada kesempatan tersebut, Direktur Produksi dan Supply Chain Bio Farma, Iin Susanti memaparkan bahwa kolaborasi ini akan memberikan manfaat lebih bagi jangkauan produk Bio Farma.

BACA JUGA: Bio Farma Telah Distribusikan Seluruh Vaksin Gotong Royong: Jalankan Seluruh Strategi Pemerintah

“Kolaborasi Bio Farma – PT Pos Indonesia saat ini dinilai revolusioner. Produk Bio Farma merupakan produk yang sangat sensitive suhu, dimana jika terpapar suhu diluar peruntukannya, barang berpotensi rusak. Namun dengan adanya Active Cooling System dari PT Pos Indonesia yang dapat dimounting pada armada bermotor, produk Bio Farma dapat menjangkau daerah-daerah yang lebih jauh dengan cepat tanpa harus mengandalkan armada truk, serta tanpa mengurangi keefektivan dan keamanan produk,” ungkap Iin.

“Kami harap setelah uji coba yang dilakukan dengan pengiriman sebanyak 1000 dosis di Kota Bandung dapat direplikasi di daerah lain di Indonesia. Dengan armada ini, produk kami dapat menjangkau rumah sakit, apotik, dan klinik penyedia layanan vaksinasi dengan lebih cepat tanpa mengorbankan kualitas produk,” Iin menambahkan.

“Dengan kecepatan dan ketepatan logistik yang diimplementasikan dan kolaborasi yang baik dengan entitas BUMN lain, kami harap Bio Farma dapat terus memberikan kontribusi positif bagi ketahanan Kesehatan Masyarakat Indonesia,” pungkasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News