Bojan Hodak Ungkap Faktor Kekalahan Timnas Indonesia atas Irak

Bojan Hodak (Media Officer Persib)

HALOJABAR.COM- Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menjelaskan jika kondisi pemain yang kelelahan membuat Timnas Indonesia menelan kekalahan atas Irak, pada laga perebutan tempat ketiga, Kamis 2 Mei 2024, kemarin.

Bojan Hodak sendiri sempat menyaksikan laga antara Timnas Indonesia vs Irak tersebut. Pelatih asal Kroasia tersebut menjelaskan jika skuad Garuda Muda tampil cukup apik, terutama pada babak pertama.

Baca Juga: Shin Tae-yong Sebut Faktor Ini yang Menjadi Kunci Kemenangan Irak

“Mereka bermain bagus kemarin, di babak pertama mereka bermain dengan bagus. Tapi kalian tahu kondisinya bahwa mereka memainkan 4-5 pertandingan berturut-turut dengan jeda yang singkat” ujar Bojan Hodak.

Namun, Bojan mengatakan jika skuad Garuda Muda terlihat kelelahan saat memasuki babak kedua. Bagi Bojan, kondisi fisik yang kelelahan menjadi salah satu faktor tim besutan Shin Tae-yong menelan kekalahan.

Baca Juga: Meski Menelan Kekalahan atas Irak, Shin Tae-yong Tetap Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia U-23

“Bisa dilihat di babak kedua mereka mulai terlihat kelelahan dan melakukan kesalahan. Jadi ini lebih kepada mentalitas dan mereka terasa sangat kelelahan,” ungkap Bojan.

Baca Juga: Meski Gagal ke Final Piala Asia U-23, Erick Thohir Tetap Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia

Dengan hasil tersebut, membuat skuad Garuda Muda harus melakoni pertandingan playoff melawan wakil Afrika, Guinea untuk bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024. Pelatih berusia 53 tahun tersebut berharap jika skuad Garuda Muda bisa mempersiapkan laga tersebut sebaik mungkin.

“Mereka memiliki waktu selama satu pekan untuk pemulihan dan mereka akan bertolak ke Paris yang mana cuacanya itu berbeda. Mereka harus beradaptasi dan mentalitas mereka harus dipersiapkan untuk pertandingan tersebut,” jelasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News