Wisata  

Daftar Gunung di Bandung Raya yang Miliki Pemandangan Eksotis

5 Tempat Wisata di Jawa Barat Ini Simpan Jejak Legenda Populer
Gunung Tangkuban Parahu, salah satu tempat wisata di Jawa Barat, (Disparbud Jabar)

HALOJABAR.COM – Bandung Raya menjadi salah satu wilayah metropolitan yang meliputi Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, dan Kabupaten Sumedang yang ada di Provinsi Jawa Barat.

Bandung juga dikenal dengan wisata alam yang eksotis, sebab wilayah ini dikelilingi berbagai gunung.

Di Bandung Raya, terdapat banyak gunung yang bisa dijadikan tujuan pilihan menghabiskan akhir pekan.

Bahkan, menurut penelitian, jumlah gunung di Bandung Raya ada lebih dari 700 gunung.

Apa saja rekomendasi gunung di Bandung Raya yang pastinya memiliki pemandangan memikat untuk dinikmati? Berikut uraiannya.

Baca Juga: 7 Persiapan Penting Sebelum Mendaki Gunung, Jangan Sampai Terlewat

1. Gunung Tangkuban Perahu

Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan Gunung Tangkuban Perahu yang menjadi salah satu destinasi wisata pendakian di Bandung.

Gunung yang satu ini terletak di daerah Lembang dan tidak jarang menarik perhatian wisatawan untuk datang dan menyusurinya.

Sesuai dengan namanya, gunung yang satu ini memiliki bentuk puncak yang sangat unik yakni berbentuk perahu terbalik.

Gunung Tangkuban Perahu memiliki ketinggian mencapai 2084 meter diatas permukaan laut. Selain dikenal menawarkan keindahan alam yang luar biasa, ini juga sangat populer dengan Legenda Sangkuriang.

2. Gunung Bukit Tunggul

Dengan ketinggian 2.208 meter di atas permukaan laut, Gunung Bukit Tunggul terletak di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Cilengkrang, Kabupaten Bandung, dan Cisalak, Kabupaten Subang.

Gunung yang juga dikenal sama legenda Sangkuriang ini memiliki jalur pendakian yang umum yaitu dari Kampung Pasir Angling, Desa Sunten Jaya, Lembang, dan dari Perkebunan Kina Bukit Tunggul PTPN VIII, tepatnya dari Kampung Pangli, Desa Cipanjalu, Cilengkrang.

Puncaknya yang dipenuhi pepohonan nggak bakal memberikan pemandangan eksotis, tapi lo bisa menemukan kolam atau babalongan yang unik.

3. Gunung Patuha

Menjadi gunung tertinggi kedua dalam daftar tujuh puncak di Bandung Raya, Gunung Patuha memiliki ketinggian 2.434 mdpl. Secara administratif, gunung ini berada di Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News